• Beranda
  • Berita
  • Gubernur Arizona buka pintu bagi olahraga yang terdampak corona

Gubernur Arizona buka pintu bagi olahraga yang terdampak corona

13 Mei 2020 13:59 WIB
Gubernur Arizona buka pintu bagi olahraga yang terdampak corona
Tangkapan layar pertandingan Major League Baseball (MLB) antara Chicago White Sox melawan Milwaukee Brewers pada 1984. Dalam foto tersebut pemukul Chicago Harold Baines bersiap memukul bola yang dilemparkan pitcher Milwaukee Chuck Porter. (NBC Sports Chicago)
Ketika liga olahraga profesional Amerika bergulat dengan kapan dan bagaimana untuk kembali beraksi setelah padam akibat pandemi virus corona, gubernur Arizona telah membuka jalan bagi kompetisi di sana.

Gubernur Doug Ducey dikutip AFP di Los Angeles, AS, Selasa (Rabu WIB) mengatakan liga profesional akan diterima untuk melanjutkan operasi -- dengan batasan-batasan -- di Arizona setelah Jumat, ketika perintah tinggal-di-rumah berakhir.

"Kami telah berdiskusi dengan para pemimpin serta beberapa liga itu, dan mereka semua tahu mereka diterima untuk beroperasi, bermain dan tampil di negara bagian Arizona," kata Ducey dalam konferensi pers, menambahkan bahwa pertandingan harus dimainkan tanpa penonton di tribun dan tim harus mengikuti protokol perlindungan untuk membendung potensi penyebaran virus yang mematikan itu.

Derrick Hall, presiden Major League Baseball Arizona Diamondbacks, mengatakan kepada The Arizona Republic bahwa ia "senang mendengar komentar gubernur dalam hal kesediaan untuk mengizinkan event olahraga di lingkungan yang terkendali."

Pemilik dan pemain Major League Baseball sedang berdiskusi mengenai bagaimana membuka musim 2020 yang belum dimulai.

Para pemilik dilaporkan sudah mengajukan prioposal kepada para pemain untuk memulai musim pada awal Juli di stadion bisbol tanpa penonton.

Masih harus dilihat apakah pemain akan setuju atau menolak rencana karena khawatir dengan keselamatan atau tidak sepakat mengenai kompensasi pada musim yang diperpendek.

NBA dan NHL menghentikan musim kompetisi mereka pada Maret dan bergulat dengan bagaimana mereka bisa melanjutkan musim yang biasanya sudah mendekati akhir.

NFL telah mengumumkan rencana untuk memulai musim 2020 sesuai jadwal pada September, namun persiapan pramusim telah terganggu dan fasilitas tim diperintahkan untuk ditutup di tengah pedoman jarak sosial (social distancing) dan perintah tinggal di rumah -- yang bervariasi di negara bagian yang berbeda dan bahkan di kabupaten yang berbeda.

Baca juga: Arizona akan tes antibodi virus corona untuk 250.000 petugas kesehatan

Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2020