Menurut penelitian Counterpoint, smartphone Nokia merupakan brand yang paling cepat, menghadirkan pembaruan software terbaru, menjangkau 94 persen dari portofolio produknya.
Dalam keterangan tertulisnya, Rabu, HMD Global mengatakan pembaruan Android 10 tersebut, merupakan komitmen perusahaan untuk konsisten melakukan pembaruan software, termasuk pada perangkat entry level.
Sejumlah fitur baru Android 10 yang dihadirkan pada ponsel Nokia, antara lain Gesture Navigation untuk kontrol yang lebih cepat dan intuitif, Smart Reply untuk respons yang lebih baik saat membalas pesan.
Ada pula fitur Privacy Controls untuk mengkontrol data pribadi pada satu tempat dan pengaturan berbagi lokasi pada aplikasi yang digunakan, Focus mode untuk memblokir aplikasi yang mengganggu ketika perlu konsentrasi, serta Family Link untuk mengatur pemakaian perangkat untuk seluruh keluarga.
Baca juga: HMD Global gulirkan pembaruan Android 10 untuk Nokia 4.2 dan 3.2
Baca juga: Nokia luncurkan ponsel "jadul" dan tiga Android baru
Baca juga: Nokia bantah karyawannya di Indonesia meninggal karena corona
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020