• Beranda
  • Berita
  • Hyundai Mobis naikkan investasi untuk riset mobil masa depan

Hyundai Mobis naikkan investasi untuk riset mobil masa depan

27 Mei 2020 12:10 WIB
Hyundai Mobis naikkan investasi untuk riset mobil masa depan
Hyundai Mobis )Antara News/Hyundai Mobis)
Hyundai Mobis Co., pembuat suku cadang mobil terbesar di Korea Selatan, akan menggelontorkan dana sebesar 1 triliun won guna proyek penelitian dan pengembangan mobil masa depan.

Dalam laporan terbaru, Hyundai Mobis akan berinvestasi untuk 2.000 proyek pengembangan mobil masa depan. Mereka juga akan merekrut ribuan peneliti untuk proyek tersebut.

Dikutip dari Kantor Berita Yonhap, Rabu, Hyundai mengakui bahwa pengeluaran riset tahun ini lebih tinggi ketimbang tahun lalu, sebesar 965 miliar won.

Baca juga: Penjualan Hyundai April kurang dari setengahnya tahun lalu

Baca juga: HMMI umumkan 10 kandidat Hyundai Start-Up Challenge


Secara keseluruhan, perusahaan telah menyiapkan dana 1,5 triliun won.

Untuk pertumbuhan yang berkelanjutan, perusahaan mengatakan akan fokus pada teknologi keselamatan, penggerak, dan mobil swakemudi.

Awal tahun ini, Hyundai Mobis mengumumkan akan mengucurkan dana untuk perluasan pabrik, pengembangan teknologi dan startup.

Untuk diketahui, Hyundai Mobis adalah afiliasi utama dari Hyundai Motor Group, bersama dengan Hyundai Motor Co. dan Kia Motors Corp.

Baca juga: Hyundai ungkap Santa Fe terbaru

Baca juga: Hyundai mulai produksi i30 baru untuk Eropa

Baca juga: Bandara Incheon akan operasikan bus hidrogen Hyundai

Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020