• Beranda
  • Berita
  • Renault Triber mulai dikirimkan melalui diler Andalan Grup

Renault Triber mulai dikirimkan melalui diler Andalan Grup

8 Juni 2020 08:57 WIB
Renault Triber mulai dikirimkan melalui diler Andalan Grup
Diler Renault Andalan Grup (ANTARA/HO)
Maxindo Renault Indonesia selaku agen pemegang merek (APM) Renault di Nusantara, mulai mengirimkan Triber kepada konsumen melalui jaringan diler Andalan Grup.

Sejak awal Juni 2020, Renault Andalan di Bandung telah mengirim lebih dari 10 unit Triber tipe RXZ MT ke konsumen.

"Setelah ditunggu-tunggu, Triber akhirnya sampai di Indonesia dan kami langsung mengirim ke konsumen yang telah memesan mobil ini saat peluncuran," ujar Afandi, branch manager Renault Andalan Bandung dalam siaran pers, Senin.

Menurut dia, antusiasme konsumen untuk membeli Triber cukup tinggi di tengah pandemi COVID-19. Sebab, kata dia, masyarakat saat ini lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi untuk mencegah penyebaran virus jika terpaksa keluar rumah.
Renault Triber di diler Andalan Grup (ANTARA/HO)


Dia menilai, Triber siap bersaing dengan berbagai jenis mobil, mulai dari LCGC, city car dengan harga di bawah Rp200 juta.

Bahkan, secara fitur, Triber bisa bersaing dengan MPV bawah (low MPV) seperti Toyota Avanza dan Honda Mobilio.

Mobil itu, kata dia, dibekali fitur engine start/stop button, fitur keselamatan empat titik airbag, dan AC hingga baris ketiga. Harga Triber juga kompetitif, mulai Rp172 juta.

"Selain Triber, kami juga mendistribusikan New Kwid Climber dengan harga mulai Rp158 juta," kata dia.

Saat ini, Andalan Group, kelompok usaha diler otomotif nasional, sudah membuka dua gerai Renault, yakni di Bandung, Jawa Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta.


Baca juga: Spesifikasi Renault Triber

Baca juga: Renault tawarkan "test drive" Triber di rumah

Baca juga: Seputar Renault Triber, harga senggol Sigra dan varian terlaris

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020