• Beranda
  • Berita
  • Saham Australia dibuka melambung, Indeks ASX dibuka naik 179,70 poin

Saham Australia dibuka melambung, Indeks ASX dibuka naik 179,70 poin

9 Juni 2020 08:51 WIB
Saham Australia dibuka melambung, Indeks ASX dibuka naik 179,70 poin
Ilustrasi: Seorang investor berjalan melewati monitor yang memperlihatkan harga saham di Australian Securities Exchange (ASX) di Sydney, Australia. ANTARA/REUTERS/David Gray/am.

Dolar AS melemah lagi, tetapi mata uang komoditas, minyak mentah, tembaga dan banyak indeks pasar saham utama berada di tertinggi tiga bulan ...

Saham-saham Australia melonjak pada awal perdagangan Selasa pagi, naik tajam sekitar tiga persen terangkat oleh saham-saham bank dan energi.

Pada pukul 10.30 waktu setempat, indeks acuan S&P/ASX 200 naik 179,70 poin atau 3,00 persen pada 6.178,40 poin, sedangkan Indeks All Ordinaries yang lebih luas naik 180,10 poin atau 2,94 persen pada 6.296,60 poin.

Setelah libur publik pada Senin (8/6/2020) pasar saham Australia menebus waktu yang hilang dengan lonjakan awal, yang mengikuti hasil yang sama di luar negeri.

"Dolar AS melemah lagi, tetapi mata uang komoditas, minyak mentah, tembaga dan banyak indeks pasar saham utama berada di tertinggi tiga bulan karena stimulus bank sentral dan optimisme pembukaan kembali ekonomi mendorong aksi pasar," kata Kepala Strategi Pasar CMC, Michael McCarthy.

Baca juga: Dolar AS jatuh di tengah optimisme pemulihan ekonomi dari pandemi

Saham-saham energi dan bank keduanya melonjak hampir mencapai lima persen pada awal perdagangan, mendorong kenaikan kuat hampir di seluruh papan perdagangan.

Pengecualiannya adalah sektor perawatan kesehatan, turun 1,3 persen sebagian besar terseret raksasa biotek CSL yang merupakan hambatan utama di pasar.

Di sektor keuangan, bank-bank besar Australia melonjak dengan Commonwealth Bank naik 4,93 persen, ANZ naik 5,82 persen, National Australia Bank naik 4,85 persen dan Westpac Bank naik 5,48 persen.

Saham-saham pertambangan sebagian besar lebih tinggi dengan Rio Tinto naik 3,14 persen, BHP naik 3,88 persen dan Fortescue Metals naik 4,33 persen, namun penambang emas Newcrest turun 0,59 persen.

Baca juga: Harga minyak anjlok 3 persen, meski OPEC perpanjang pangkas produksi

Saham produsen-produsen minyak dan gas melonjak dengan Oil Search naik 5,73 persen, Santos naik 6,61 persen dan Woodside Petroleum naik 4,15 persen.

Saham supermarket terbesar Australia terangkat dengan Coles naik 2,28 persen, dan Woolworths naik 2,27 persen.

Sementara saham raksasa telekomunikasi Telstra melambung 1,40 persen, operator nasional Qantas terangkat 5,62 persen dan perusahaan biomedis CSL merosot 2,71 persen.

Baca juga: Wall Street lanjutkan reli, Indeks Nasdaq capai rekor tertinggi

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020