Informasi itu muncul 48 jam setelah sesama pemain muda The Gunners, Bukayo Saka yang masih berusia 18 tahun, juga menyetujui kesepakatan baru untuk jangka panjang.
Martinelli yang berusia 19 tahun itu pada tanggal yang sama setahun sebelumnya meneken kontraknya untuk bergabung dengan Arsenal dan hingga kini dia telah mencetak 10 gol dalam 26 pertandingan untuk klub sejak pindah dari klub Brazil Ituano tahun lalu.
Dia telah absen selama sisa musim setelah mengalami cedera lutut dalam sesi latihan yang membutuhkan operasi.
Baca juga: Klopp sanjung Martinelli "pemain berbakat abad ini"
Baca juga: Martinelli dipastikan tidak akan perkuat Arsenal lagi musim ini
"Saya sangat senang bahwa Gabi telah menandatangani kontrak baru dengan kami," kata manajer Mikel Arteta di situs web klub dan dikutip Reuters, Sabtu.
"Dia merupakan pemain muda yang sangat berbakat dan mengesankan kami dengan penampilan, sikap, dan level kinerjanya."
"Kami sangat menantikan dia kembali bugar sepenuhnya dan menyaksikan perkembangannya di klub."
Martinelli merupakan pemain muda pertama yang mencetak 10 gol dalam satu musim untuk Arsenal sejak Nicolas Anelka pada 20 tahun yang lalu.
Baca juga: Mikel Arteta tidak ingin Arsenal menjual para pemain terbaiknya
Baca juga: Arsenal dekati zona kualifikasi Eropa selepas gulung Norwich
Baca juga: Kontrak David Luiz diperpanjang satu tahun
Pewarta: Junaydi Suswanto
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2020