• Beranda
  • Berita
  • BPBD Jakarta keluarkan peringatan dini hujan disertai angin kencang

BPBD Jakarta keluarkan peringatan dini hujan disertai angin kencang

20 Juli 2020 22:44 WIB
BPBD Jakarta keluarkan peringatan dini hujan disertai angin kencang
BPBD ingatkan waspada banjir DKI
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Senin malam mengeluarkan peringatan dini potensi hujan disertai kilat dan angin kencang atau puting beliung di wilayah Jakarta pada 21 dan 22 Juli 2020.

Peringatan dini tersebut disampaikan BPBD DKI Jakarta dalam akun Twitter resminya @BPBDJakarta, Senin malam (20/7).

BPBD Jakarta menyatakan penyebab terjadinya hujan disertai kilat dan angin kencang atau puting beliung itu disebabkan sirkulasi siklonik di Laut China Selatan sebelah timur Laut Natuna dan di Samudera Pasifik timur Filipina.

Daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin (konvergensi) terpantau memanjang di Papua bagian tengah.  Kondisi ini menyebabkan potensi pembentukan awan hujan di sekitar sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

BPBD Jakarta mengimbau organisasi perangkat daerah, para camat dan lurah di daerah-daerah rawan banjir dan tanah longsor agar menyiagakan para petugas penanganan sarana dan prasarana umum (PPSU) dan Satgas banjir kecamatan.

BPBD Jakarta juga mengimbau warga menghubungi 112 apabila membutuhkan bantuan.

Baca juga: Wilayah Jakarta diperkirakan cerah berawan pada siang hari
Baca juga: Sebagian wilayah Jakarta berpotensi hujan Jumat siang

Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Rahmad Nasution
Copyright © ANTARA 2020