PT Orthocare Indonesia mendaftarkan 1.000 relawan COVID-19 di Jakarta Utara sebagai peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK).Kepesertaan itu didaftarkan untuk dua kecamatan yakni Kelapa Gading dan Tanjung Priok
“Kepesertaan itu didaftarkan untuk dua kecamatan yakni Kelapa Gading dan Tanjung Priok,” kata Kepala kantor cabang BPJAMSOSTEK Jakarta Kelapa Gading Erfan Kurniawan di Jakarta, Kamis.
Baca juga: BPJAMSOSTEK bagikan masker, multivitamin dan sembako cegah COVID-19
Relawan itu tersebar di Kelurahan Tanjung priok sebanyak 164 orang, Kelurahan Papanggo sebanyak 514 orang, Kelurahan Kebon bawang sebanyak 222 orang, dan Kelurahan Pegangsaan Dua sebanyak 100 orang.
Erfan menjelaskan Orthocare sebagai mitra BPJAMSOSTEK mendaftarkan relawan dengan masa perlindungan satu bulan pertama.
Selanjutnya Erfan berharap para relawan secara mandiri dan kesadaran sendiri untuk melanjutkan iuran di bulan berikutnya.
Baca juga: BPJamsostek mendorong UMKM daftar kepesertaan
“Iurannya sangat murah sebesar Rp16.800 per bulan, jika dibandingkan manfaat yang diterima jika terjadi risiko kerja. Kepersertaan menjadi pelindung bagi keluarga di rumah saat kita bekerja mencari nafkah,” jelas Erfan.
Direktur Utama PT Orthocare Indonesia Cherry Djamardi mengucapkan terimakasih karena menjadi bagian dalam melindungi para relawan di masa pandemi COVID-19 saat ini.
Orthocare telah lama menjadi mitra BPJAMSOSTEK untuk melayani para pekerja yang mengalami cacat fungsi atau disabilitas.
“Kami melayani hampir di seluruh wilayah Indonesia,” ujarnya.
Baca juga: Ahli waris tenaga medis terima santunan BPJAMSOSTEK Rp486 Juta
Cherry mengakui sumbangsih tersebut belum seluruhnya melindungi para relawan, tetapi perusahaan tetap berusaha lebih baik lagi di masa akan datang.
Sementara itu, Sekretaris Kota Jakarta Utara Desi Putra mengatakan dengan kondisi pandemi saat ini, semua masyarakat membutuhkan jaminan keselamatan saat bekerja. Salah satu bentuk perlindungan seperti diberikan oleh BPJAMSOSTEK.
“Mudah-mudahan ini menjadi penyemangat bagi relawan-relawan lain, dengan premi yang kecil namun mendapatkan keuntungan yang besar,” harap Desi.
Desi menyerahkan secara simbolis kartu BPJAMSOSTEK kepada perwakilan masih-masing kelurahan di Jakarta Utara yang disaksikan Kepala kantor cabang BPJAMSOSTEK Jakarta Kelapa Gading Erfan Kurniawan dan Direktur Utama PT Orthocare Indonesia Cherry Djamardi.
Pewarta: Fauzi
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2020