• Beranda
  • Berita
  • Ratusan kios Pasar Timbul Tomang Tinggi tak tersisa karena kebakaran

Ratusan kios Pasar Timbul Tomang Tinggi tak tersisa karena kebakaran

7 Agustus 2020 18:37 WIB
Ratusan kios Pasar Timbul Tomang Tinggi tak tersisa karena kebakaran
Seorang anak mendekati sisa-sisa kios terbakar di Pasar Timbul Tomang Tinggi, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (7/8/2020). (ANTARA/Devi Nindy)

Kios semi permanen 109 dan enam kios permanen di seberangnya juga terkena

Ratusan kios di Pasar Timbul Tomang Tinggi, Grogol Petamburan Jakarta Barat hangus tak bersisa karena kebakaran sejak Jumat dini hari.

"Kios semi permanen 109 dan enam kios permanen di seberangnya juga terkena dampak kebakaran," ujar Lurah Tomang Dwi Kurniasih di Jakarta, Jumat.

Ia menjelaskan, kebakaran tersebut juga menghanguskan beberapa rumah di sekitar kawasan pasar tersebut.

Dikatakan, sebanyak 114 pedagang di RT 11/07 harus kehilangan mata pencaharian di lokasi tersebut.

Dwi mengatakan enam kios permanen di sekitar itu juga rumah tinggal pedagang.

Selain itu, empat rumah tinggal di kawasan RT09/11, bersebelahan dengan pasar, juga hangus dilalap api.

Ia menyebut, total sekitar 80 warga di kawasan terkena kebakaran harus kehilangan rumah dan sebagian dari mereka ada yang memilih menumpang di rumah saudara.

Baca juga: 10 unit damkar dikerahkan ke lokasi kebakaran di Kembangan Jakbar

Sebagian lainnya menunggu bantuan di pengungsian yang terletak di posko pengungsian Masjid Baitul Hilmi, di sekitar lokasi kebakaran.

Bantuan berupa peralatan tidur seperti tikar, selimut, dan peralatan mandi sudah diberikan kepada korban kebakaran.

"Bantuan dari PMI, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Sudin Sosial Jakarta Barat sudah kami distribusikan," ujar Dwi.

Sebelumnya, kobaran api menghanguskan kawasan Pasar Timbul Tomang Tinggi, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Jumat dini hari.

Kebakaran tersebut baru dapat dipadamkan sekitar pukul 06.30 WIB dan dilanjutkan proses pendinginan.

"Total 150 personel dikerahkan untuk memadamkan api," ujar Kasi Ops Pemadam Kebakaran Jakarta Barat Eko Sumarno.

Eko mengatakan pihaknya menerima berita kebakaran tersebut sekitar pukul 01.30 WIB.

Sebanyak 25 unit pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api di pasar yang terletak di Jalan Tomang Tinggi Nomor 22 Rt.010/7, Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

"Dugaan penyebab sementara kebakaran karena korsleting listrik pada kabel instalasi di dalam pasar," kata Eko.

Baca juga: Api hanguskan kawasan Pasar Timbul Tomang Tinggi

 

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020