Melalui pembicaraan singkat antara DJ Stroo dan Roy Jeconiah, keduanya bersepakat untuk merilis ulang lagu "Aku Garuda". Menurut Roy Jeconiah yang memiliki nama panggung Jecovox, lagu tersebut masih diminati dan banyak yang menyanyikan ulang.
“Lagu ini masih kuat, dan masih punya kesempatan untuk di rilis ulang. Apalagi hinga saat ini masih banyak yang menyukai. Dan peringatan hari kemerdekaan Indonesi ke-75, adalah moment yang pas buat merilis ulang lagu ini.” kata Roy Jeconiah dalam keterangan resminya, Senin.
Roy yang juga merupakan mantan vokalis band rock Boomerang itu melibatkan berbagai musisi.
Namun Roy dan DJ Stroo tidak menghilangkan karakter atau aransemen utama lagu ini. Lagu ini juga akan di-remastering.
Perilisan ulang "Aku Garuda" merupakan sebuah persembahan dari DJ Stroo dan Roy Jeconiah, untuk menyambut dan mensyukuri Kemerdekaan Indonesia ke-75
Roy Jeconiah dan DJ Stroo merilis "Aku Garuda" pada 2017 dengan memadukan musik EDM dan nuansa rock. Penggarapan lagu ini dibantu oleh Andy Bayou saat proses take vocal.
"Aku Garuda" juga sempat menjadi soundtrack untuk MXGP Motocross Grandprix of Indonesia 2017, sebuah gelaran motocross berkelas internasional yang diadakan pada bulan Juni-Juli 2017 lalu.
Baca juga: Zaskia Adya Mecca gelar upacara 17 Agustus di rumah
Baca juga: Cantika Abigail geregetan RUU PKS tak kunjung disahkan
Baca juga: Makna "Bhinneka Tunggal Ika" di Google Doodle untuk HUT RI ke-75
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020