Kami ingin ke depan semua UMKM terhubung ke lembaga pembiayaan, terintegrasi dengan sistem keuangan inklusif
Menteri Koperasi (Menkop) dan UKM Teten Masduki mengatakan melalui Bantuan Presiden (Banpres) Produktif bagi UMKM khususnya usaha mikro diharapkan mendorong mereka terkoneksi dengan lembaga pembiayaan sehingga membantu peningkatan kinerja usahanya.
“Kami ingin ke depan semua UMKM terhubung ke lembaga pembiayaan, terintegrasi dengan sistem keuangan inklusif,” kata Teten Masduki dalam pembukaan Karya Kreatif Indonesia 2020 di Jakarta, Jumat.
Menurut dia, dengan bantuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada pelaku usaha mikro tersebut membantu kelangsungan mereka yang selama pandemi COVID-19 modalnya banyak tergerus untuk konsumsi.
Baca juga: Bantuan Presiden Rp2,4 juta untuk usaha mikro mulai dicairkan
Sedangkan akibat pembatasan untuk menekan penyebaran Virus Corona menyebabkan permintaan produk dari pelaku UMKM termasuk usaha mikro ini juga mengalami penurunan.
Pemerintah, lanjut dia, akan membantu pemasaran produk UMKM terutama dengan pangsa pasar paling besar yakni dari belanja pemerintah dan lembaga termasuk BUMN karena tahun ini ada sekitar Rp321 triliun belanja kementerian/lembaga.
Baca juga: Presiden: BPUM ditransfer langsung ke rekening pengusaha mikro
“Presiden sudah perintahkan agar kementerian dan lembaga untuk belanja produk UMKM,” katanya.
Untuk memudahkan pengadaan barang dan jasa di pemerintah agar bisa menyerap produk UMKM, Kementerian Koperasi dan UKM bekerja sama dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) dalam laman khusus berbentuk katalog elektronik.
Baca juga: Ketua MPR apresiasi Presiden Jokowi luncurkan bantuan presiden
Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020