Tiga gol Montpellier masing-masing dicetak Gaetan Laborde pada menit 18, dan Daniel Congre masing-masing menit 50 dan 64. Sementara satu gol penghibur tim tamu dibukukan Dante Costa Santos pada menit 69, demikian laporan Liga Prancis.
Meski kalah, Nice untuk sementara tetap memimpin klasemen dengan enam poin dan menunggu hasil pertandingan lain yang akan digelar Minggu. Montpellier yang baru menggelar dua laga berada pada posisi 10 dengan tiga poin.
Nice mendominasi permainan dengan terus mengurung tuan rumah dengan penguasaan bola mencapai 62 persen, namun kesulitan melepaskan tembakan tepat sasaran.
Sebaliknya Montpellier bermain lebih efektif dengan melepaskan 20 sepakan dari hasil serangan balik yang 13 di antaranya menemui sasaran.
Gaetan Laborde membuka keunggulan berkat sontekan usai menerima umpan sundulan Andy Dalot. Daniel Cogre kemudian mencetak dwigol tambahan pada babak kedua untuk mengantar tuan rumah unggul 3-0 atas Nice.
Tim tamu hanya bisa membalas satu gol melalui Dante lewat sundulan setelah menerima umpan lambung yang diawali dari tendangan bebas. Skor 3-1 untuk kemenangan Montpellier berakhir hingga usai.
Pada pertandingan yang digelar lebih awal, Lyon harus puas berbagi satu angka dengan tuan rumah Bordeaux dalam pertandingan tanpa gol.
Lyon hampir unggul lewat tendangan Houssem Aouar yang menggantikan Moussa Dembele tepat 1 jam pertandingan. Pemain timnas Prancis itu melewati dua pemain bertahan tuan rumah, tetapi tembakannya membentur tiang gawang.
Bordeaux sebenarnya menyulitkan lini pertahanan Lyon lewat trio penyerangnya, Nicolas De Preville, Samuel Kalu, dan Hwang Ui-Jo. Namun rapatnya lini belakang Lyon membuat tak satu pun peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Hingga pertandingan usai skor kaca mata tetap bertahan.
Lyon yang baru memainkan dua laga kini menempati posisi empat dengan empat poin. Sementara itu, Bordeaux menguntit Nice pada posisi kedua dengan perbedaan satu poin hasil satu kali menang dan dua imbang.
Baca juga: Neymar telah kembali berlatih sejak dinyatakan positif COVID-19
Baca juga: Blunder kiper buat PSG kalah dari Lens
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2020