Newcastle United membidik untuk menyamai torehan 23 tahun silam, yakni memenangi dua laga awal musim Liga Premier, ketika bertandang ke markas Brighton & Hove Albion di Stadion Amex, Minggu (20/9).Sekarang pertanyaannya bisakah kami meraih hasil positif melawan Brighton, yang pekan lalu main sangat bagus melawan Chelsea?
Terlebih, setelah menang 2-0 atas West Ham United di laga pembuka pekan lalu, Newcastle melanjutkannya dengan menyingkirkan Blackburn Rovers dari putaran kedua Piala Liga di St. James Park tiga hari berselang.
Oleh karena itu, manajer Newcastle Steve Bruce berharap anak-anak asuhnya bisa melanjutkan tren positif tersebut ketika melawat ke Brighton.
Baca juga: Newcastle bawa tiga poin dari markas West Ham
"Kami sudah merebut peluang untuk bisa memulai musim sebaik-baiknya," kata Bruce dalam komentar pralaga dikutip dari laman resmi Newcastle, Sabtu.
"Sekarang pertanyaannya bisakah kami meraih hasil positif melawan Brighton, yang pekan lalu main sangat bagus melawan Chelsea?" ujarnya menambahkan.
Bruce jelas mendapat suntikan tenaga setelah memastikan penyerang sayap Allan Saint-Maximin cukup bugar untuk diturunkan lawan Brighton, kendati di paruh akhir kontra Blackburn pemain Prancis itu sempat mengalami cedera.
Di sisi lain, kedatangan lima pemain baru di bursa transfer 2020/21 termasuk Callum Wilson dan Jeff Hendrick diakui Bruce membuat Newcastle tak bisa dianggap sama seperti musim lalu.
Baca juga: Callum Wilson janjikan gol lebih banyak lagi
"Laporan kebugaran pemain bagus dari hasil pertandingan sebelumnya dan Allan Saint-Maximin baik-baik saja," katanya.
"Yang jelas kami lebih kuat dibanding sebelumnya. Lima pemain yang tiba membuat skuat jadi lebih besar dan lebih baik. Tentu saja, dari apa yang terlihat beberapa pekan terakhir, saya bisa bilang skuat ini meningkat sesuai keinginan kami," pungkas Bruce.
Newcastle mengawali musim di peringkat keempat klasemen seusai mengalahkan West Ham pekan lalu.
Baca juga: Newcastle pinjamkan Yoshinori Muto kepada Eibar selama satu musim
Baca juga: James cetak gol perdana, Everton lumat 10 pemain West Brom 5-2
Baca juga: Hasenhuettl berharap Southampton jalani hari baik lawan Tottenham
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020