Aktris Jepang Yuko Takeuchi meninggal dunia

27 September 2020 08:37 WIB
Aktris Jepang Yuko Takeuchi meninggal dunia
Aktris Jepang Yuko Takeuchi (Instagram/@yuko_takeuchi0401)
Aktris Jepang Yuko Takeuchi (40) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di kediamannya di Tokyo

Polisi seperti dilansir Arama Japan, Minggu, masih menyelidiki kemungkinan bunuh diri yang dilakukan sang aktris.

Yuko lahir di Prefektur Saitama pada tanggal 1 April 1980. Setelah lulus dari sekolah menengah pertama, dia dibina di Harajuku, Tokyo dan bergabung dengan industri hiburan.

Pada tahun 1996, dia membuat debut dramanya sebagai gadis sekolah menengah dalam "New Thursday’s Kaidan Cyborg".

Karier aktingnya berlanjut melalui drama-drama lain antara lain “Asuka” (1999), “Shiroi Kage” (2001), drama getsu9 "Lunch no Joou" dan "Strawberry Night". Penampilan terbarunya, dalam film "The Confidence Man JP: Episode of the Princess".

Selama berkiprah di dunia akting Yuko pernah memenangkan kategori Outstanding Leading Actress Award di Japan Academy Awards untuk filmnya "Yomigaeri" pada tahun 2003 dan "Ima, Ai ni Yukimasu" pada tahun 2005.

Yuko menikah dengan aktor Kabuki Shido Nakamura (48) pada tahun 2005 dan dikaruniai seorang putra yang lahir di tahun yang sama. Tiga tahun berselang Yuko bercerai.

Pada 2019, dia menikah dengan aktor Taiki Nakabayashi (35). Pada akhir Januari tahun ini, dia melahirkan bayi laki-laki keduanya.



Baca juga: Serial drama terbaru Haruma Miura tetap dirilis sesuai jadwal

Baca juga: Anne Watanabe kembali ke layar kaca lewat serial "Fake Affair"

Baca juga: Netflix akan tayangkan serial dokumenter grup idola Jepang Arashi

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020