"AS Roma dengan gembira mengumumkan perekrutan Borja Mayoral. Sang penyerang tiba dari Real Madrid dengan status pinjaman sampai 30 Juni 2022, dengan biaya dua juta euro," demikian Roma pada Jumat.
Borja Mayoral arriva all'#ASRoma a titolo temporaneo, fino al 30 giugno 2022.
— AS Roma (@OfficialASRoma) October 2, 2020
Leggi qui tutti i dettagli
???? https://t.co/QuNXhAEA4A pic.twitter.com/ar3yyKHwbP
Giallorossi meminjam Mayoral selama dua tahun dengan opsi pembelian, senilai 15 juta euro pada musim pertama dan 20 juta euro untuk musim kedua.
Seandainya salah satu dari kedua opsi tersebut diambil, maka sang pemain telah meneken kontrak yang akan mengikatnya di klub itu sampai 30 Juni 2025.
Baca juga: Milan datangkan striker muda Jens Petter Hauge dari Norwegia
Baca juga: Sampdoria raih kemenangan perdana musim ini saat lucuti Fiorentina 2-1
"Saya senang akhirnya dapat bergabung, beberapa hari belakangan merupakan hari-hari yang sangat sibuk, namun yang penting adalah semuanya bekerja dengan baik demi hasil terbaik," kata Mayoral.
"Merupakan kebanggaan bagi saya untuk mewakili klub yang bersejarah seperti Roma. Saya berterima kasih kepada klub untuk kepercayaan yang mereka perlihatkan, saya akan memberikan segalanya untuk klub ini dan berharap dapat membuat para penggemar kami bangga," tambahnya.
Selama berseragam Real, Mayoral mencatatkan 33 penampilan dengan koleksi tujuh gol.
Mayoral yang merupakan produk akademi Real sebelumnya sempat dipinjamkan ke VfL Wolfsburg dan Levante.
"Meski masih muda ia telah memiliki pengalaman-pengalaman berharga. Ia dapat memilih bertahan di Real Madrid atau datang kemari, ia memilih Roma, dan kami senang dengan keputusannya," kata CEO Roma Guido Fienga.
Mayoral akan mengenakan kaus bernomor punggung 21 di Roma.
Baca juga: Laga Genoa kontra Torino ditunda karena kasus infeksi COVID-19
Baca juga: Kasus positif COVID-19 naik, Serie A terancam ditangguhkan dua pekan
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2020