• Beranda
  • Berita
  • Hujan dan angin kencang berpotensi terjadi di Jakarta Selatan

Hujan dan angin kencang berpotensi terjadi di Jakarta Selatan

13 Oktober 2020 06:46 WIB
Hujan dan angin kencang berpotensi terjadi di Jakarta Selatan
Dokumentasi - Warga menggunakan perahu karet melewati banjir yang melanda Kelurahan Petogokan, Kebayoran baru, Jaksel, Kamis (27/2). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)
Hujan disertai petir dan angin kencang dalam durasi singkat berpotensi terjadi di Jakarta Selatan pada Selasa sore.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dalam durasi singkat di wilayah Jakarta Selatan pada sore hari," demikian  peringatan dini yang dilansir dari laman www.bmkg.go.id.

Hujan dengan intensitas sedang diperkirakan mengguyur wilayah Jakarta Selatan pada siang hari, sedangkan pada pagi, malam dan dini hari cerah berawan.

Hujan juga diperkirakan turun di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Timur pada siang serta Kepulauan Seribu pada pagi hari dengan intensitas ringan. Sedangkan pada malam dan dini hari seluruh langit di wilayah Jakarta diperkirakan cerah berawan.

Baca juga: BMKG perkirakan cuaca di sebagian besar wilayah Jakarta cerah
Baca juga: Waspada hujan dan petir di Jaksel dan Jaktim


Rata-rata suhu udara di wilayah Jakarta berkisar 24-32 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban 60-90 persen.

BMKG juga memperkirakan Kota Bogor, Jawa Barat, hujan ringan pada siang dan malam hari.
Depok hujan di siang hari, sedangkan pada malam dan dini hari berawan.

Situasi hujan di wilayah Bogor dapat mempengaruhi debit Bendung Katulampa yang melintas melalui Kali Ciliwung menuju Jakarta, sementara hujan di Depok berkontribusi pada peningkatan debit Kali Sunter.

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020