Tuan rumah unggul lebih dulu lewat Ridgeciano Haps sebelum penyerang Sparta Rotterdam Lennant Thy memaksa kedudukan berakhir imbang melalui titik putih, demikian catatan resmi Liga Belanda.
Atas raihan satu poin itu membuat Feyenoord gagal memperlebar jarak di puncak klasemen setelah sehari sebelumnya sempat dikudeta FC Twente. Feyenoord dan Twente sama-sama meraih 11 poin, tetapi tim asuhan Dick Advookat itu berpotensi kembali disalip oleh Ajax maupun PSV Eindhoven.
Sementara bagi Sparta belum bisa keluar dari mimpi buruk dan baru mengoleksi dua poin dari lima pertandingan. Mereka tercecer di posisi 17 klasemen sementara.
Pada awal laga Feyenoord hampir mencetak gol cepat jika sepakan Steven Berghuis pada menit ke-2 tidak menyamping tipis di sisi kiri gawang Benjamin van Leer.
Gol bagi tuan rumah tercipta pada menit ke-44 berkat aksi Ridgeciano Haps. Sepakan mendatar di dalam kotak penalti ke sudut kanan gawang tak bisa ditepis kiper tim tamu.
Adapun gol penyama kedudukan tercipta melalui titik putih pada menit ke-52. Uros Spajic terlihat menjegal Deroy Duarte di dalam kotak penalti saat wasit berkonsultasi melalui VAR. Lennant Thy yang maju sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan peluang emas itu dan mengakhiri laga 1-1.
Berikut susunan pemain:
Feyenoord (4-3-3): Justin Bijlow; Marcos Senesi, Bart Nieuwkoop, Ridgeciano Haps, Uros Spajic; Leroy Fer (Lutsharel Geertruida), Carlos Teixeira, Jens Toonstra; Steven Berghuis, Bryan Linssen (Nicolai Jorgensen), Mark Diemers (George Johnston).
Pelatih: Dick Advocaat
Sparta Rotterdam (5-3-2): Benjamin van Leer; Bart Vriends, Mica Pinto, Michael Heylen, Jeffry Fortes, Tom Beugelsdijk; Adil Auassar, Abdoulrahme Harroui, Deroy Duarte; Lennant Thy (Sven Mijnans), Mario Engels (Emanuel Emegha).
Pelatih: Henk Fraser
Baca juga: Twente ambil alih puncak klasemen usai pecundangi Willem II 3-0
Baca juga: Venlo curi poin di kandang AZ berkat dua gol menit akhir
Baca juga: Mario Goetze berlabuh di PSV
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2020