• Beranda
  • Berita
  • Saham Hong Kong setop keuntungan, Indeks Hang Seng turun 0,23 persen

Saham Hong Kong setop keuntungan, Indeks Hang Seng turun 0,23 persen

22 Oktober 2020 10:01 WIB
Saham Hong Kong setop keuntungan, Indeks Hang Seng turun 0,23 persen
Seorang pria memakai masker pelindung saat ia berjalan melewati layar yang menampilkan harga saham Hang Seng Index di Hong Kong, China, Jumat (13/3/2020). ANTARA/REUTERS/Tyrone Siu/am.
Saham-saham Hong Kong dibuka lebih rendah pada Kamis pagi, setelah mencatat keuntungan selama empat hari berturut-turut, dengan indikator utama Indeks Hang Seng (HSI) tergerus 0,23 persen atau 58,11 poin, menjadi diperdagangkan di 24.696,31 poin.

Indeks Hang Seng terangkat 0,75 persen atau 184,88 poin menjadi 24.754,42 poin pada penutupan perdagangan Rabu (21/10/2020), dengan nilai transaksi mencapai 109,50 miliar dolar Hong Kong (sekitar 14,13 miliar dolar AS).

Baca juga: IHSG Kamis pagi dibuka merosot 11,66 poin

Baca juga: Saham Australia dibuka jatuh, Indeks ASX 200 anjlok 1,02 persen

Baca juga: Saham China dibuka melemah lagi, terseret ambil untung kendaraan EBT

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020