Leipzig akan melawat ke markas Borussia Moenchengladbach, yang memiliki bekal moriil positif. Pada pertandingan terakhir, Gladbach mampu menahan imbang juara Liga Spanyol Real Madrid dengan skor 2-2 setelah sempat memimpin dua gol di ajang Liga Champions.
Baca juga: Real bangkit dari tertinggal dua gol untuk imbang 2-2 dengan Gladbach
Sayangnya situasi berbanding terbalik justru sedang dialami Leipzig. Mereka baru dipermak 0-5 oleh Manchester United pada pertandingan grup Liga Champions.
Leipzig juga kemungkinan tidak diperkuat sejumlah pemain kunci seperti Kevin Kampl, Tyler Adams, dan Nordi Mukiele yang masih memulihkan diri dari cedera.
Baca juga: Hattrick Rashford warnai kemenangan besar MU atas Leipzig
Posisi pucuk klasemen yang dihuni Leipzig dengan keunggulan satu poin, berpeluang direbut setidaknya untuk sementara oleh Bayern dan Munich dan Borussia Dortmund yang akan bermain lebih awal.
Bayern dan Dortmund akan memainkan pertandingan-pertandingan putaran keenamnya pada Sabtu (31/10) malam. Bayern dijamu tim papan bawah Cologne, sedangkan Dortmund dijamu Arminia Bielefeld.
Baik Bayern maupun Dortmund mencatatkan kemenangan pada dua pertandingan terakhirnya. Bayern menang 2-1 di markas Lokomotiv Moscow di Liga Champions, setelah sebelumnya mempermak Eintracht Frankfurt dengan skor 5-0 di Liga Jerman.
Dortmund pada penampilan terakhirnya di liga memenangi Derby Lembah Ruhr dengan skor 3-0 atas Schalke 04, dan selanjutnya menang 2-0 atas Zenit St Petersburg.
Kedua tim itu juga memiliki nama jaminan mutu untuk membobol gawang lawan. Penyerang Bayern Robert Lewandowski sampai saat ini telah mengoleksi sepuluh gol di Liga Jerman, sedangkan penyerang Dortmund Erling Haaland telah membukukan lima gol.
Berikut jadwal Liga Jerman putaran keenam (tuan rumah disebut pertama, waktu dalam WIB):
Sabtu (31/10) dini hari:
02.30 Schalka 04 vs VfB Stuttgart
Sabtu (31/10) malam hingga Minggu (1/11) dini hari:
21.30 Cologne vs Bayern Munich
21.30 Arminia Bielefeld vs Borussia Dortmund
21.30 Augsburg vs Mainz 05
21.30 Eintracht Frankfurt vs Werder Bremen
00.30 Borussia Moenchengladbach vs RB Leipzig
Minggu (1/11) malam hingga Senin (2/11) dini hari:
21.30 Freiburg vs Bayer Leverkusen
Selasa (3/11) dini hari:
02.30 Hoffenheim vs Union Berlin
Baca juga: Klasemen Liga Jerman: Leipzig tetap di atas, dibuntuti dua raksasa
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2020