Kematiannya dikonfirmasi pada Senin (9/11) kepada Variety oleh putranya Kevin, yang mengatakan Spears meninggal karena komplikasi akibat penyakit demensia.
"Ken akan selamanya dikenang karena kecerdasannya, caranya bercerita, kesetiaannya kepada keluarga, dan etos kerjanya yang kuat," kata Kevin Spears dikutip dari New York Post, Selasa.
"Ken tidak hanya membuat kesan abadi pada keluarganya, tetapi dia telah menyentuh kehidupan banyak orang sebagai salah satu pencipta 'Scooby-Doo'. Ken telah menjadi teladan bagi kami sepanjang hidupnya dan dia akan terus hidup di dalam hati kami," ujar Kevin.
Spears membuat acara animasi "Scooby-Doo, Where Are You!" pada tahun 1969 dengan kartunis Joe Ruby sebagai mitranya. Ruby sendiri telah tutup usia pada bulan Agustus ini di usia 87.
Selain mendokumentasikan pemecahan misteri dari karakter -Fred, Velma, Daphne, Shaggy dan sahabat karib mereka yang bodoh Scooby- Spears dan Ruby membuat beberapa kartun era 1970-an lainnya bersama-sama, termasuk "Dynomutt, Dog Wonder" dan "Jabberjaw".
Pada tahun 1959, Spears bergabung dengan Hanna-Barbera Productions sebagai editor suara, di mana Ruby adalah rekan kerjanya. Duo dinamis ini juga bekerja di Sid & Marty Krofft Television Productions, DePatie-Freleng Enterprises, CBS dan ABC.
Pada tahun 1977, mereka membentuk Ruby-Spears Productions, dan mereka banyak menciptakan acara animasi lainnya termasuk "Alvin and the Chipmunks" dan "The Plastic Man Comedy-Adventure House".
Dibuat pada tahun 1969, karakter "Scooby-Doo" didasarkan pada sitkom remaja 1959-63 "The Many Loves of Dobie Gillis" di CBS. Kartun tersebut meluncurkan waralaba jangka panjang dengan beberapa serial reboot dan film, termasuk film live-action tahun 2002 yang kemudian dibintangi oleh Freddie Prinze Jr. dan Sarah Michelle Gellar.
Spears meninggalkan anak dua laki-laki Kevin dan Chris, dua menantu, lima cucu dan tiga cicit.
Baca juga: Film animasi "Scoob" akan tayang melalui layanan penyewaan digital
Baca juga: Zac Efron dan Amanda Seyfried isi suara untuk film Scooby-Doo
Baca juga: Scooby-Doo kembali hadir di layar lebar
Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020