• Beranda
  • Berita
  • La Nyalla dukung Mandalika Racing Team Indonesia

La Nyalla dukung Mandalika Racing Team Indonesia

10 November 2020 20:19 WIB
La Nyalla dukung Mandalika Racing Team Indonesia
Ketua Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) AA La Nyalla Mahmud Mattalitti menerima kunjungan Ketua MRTI Muhammad Rapsel Ali di ruang kerja Ketua DPD RI di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (10/11/2020). (Humas DPD RI)

Dengan adanya kerja sama yang baik dari semua pihak, mulai dari BUMN, Kementerian BUMN, Kemenpora, Kemenpar, hingga pabrikan motor, saya yakin MRTI akan bicara banyak dalam ajang balapan bergengsi tersebut

Ketua Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) AA La Nyalla Mahmud Mattalitti memberikan dukungan penuh terhadap Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) dalam ajang Moto2 dan Moto3 tahun depan.

Meski demikian, menurut Mantan Ketua Umum PSSI itu, MRTI tidak boleh dibiarkan berjalan sendiri. Seluruh pihak, termasuk BUMN dan kementerian terkait harus ikut membantu.

Selain kementerian dan BUMN, dia juga berharap adanya partisipasi dari sektor swasta, terutama pabrikan motor. Dia menilai pasar motor di Indonesia sangat luar biasa dan mereka seharusnya dapat berkontribusi.

Baca juga: Mandalika Racing Team Indonesia resmi diluncurkan

“Dengan adanya kerja sama yang baik dari semua pihak, mulai dari BUMN, Kementerian BUMN, Kemenpora, Kemenpar, hingga pabrikan motor, saya yakin MRTI akan bicara banyak dalam ajang balapan bergengsi tersebut,” kata La Nyalla melalui keterangan resmi yang diterima Antara di Jakarta, Selasa.

Di sisi lain, dia menuturkan dengan status sebagai tuan rumah balapan MotoGP 2021, maka akan menjadi kesempatan bagus bagi Indonesia untuk terus memajukan sektor pariwisata, terutama di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang merupakan lokasi balapan pada Oktober tahun depan.

“Jadi, sudah jelas apa yang bisa diharapkan dari status kita sebagai tuan rumah dan juga keberadaan MRTI ini. Oleh karena itu, kita harus bahu membahu agar bisa benar-benar sukses selaku penyelenggara dan juga berhasil di arena balapan,” ujar La Nyalla.

Baca juga: Dimas Ekky persiapkan mental dan fisik jelang debut tim Mandalika

Lebih lanjut, dia pun berencana melakukan kunjungan kerja ke NTB pada akhir November nanti untuk meninjau pembangunan sirkuit Mandalika sekaligus mengecek progres penyelesaian beberapa masalah pembebasan lahan oleh Indonesia Tourism Development Corporation Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) selaku pengembang Mandalika.

Sementara itu, Ketua MRTI Muhammad Rapsel Ali mengungkapkan adanya dukungan dari seluruh kalangan akan memberi mereka semangat untuk bekerja lebih baik dalam mempersiapkan tim.

“Pembentukan tim MRTI ini adalah sebuah misi mulia, khususnya jika kita melihat posisi Indonesia sebagai pasar otomotif terbesar serta animo masyarakat yang luar biasa pada olahraga ini. Inilah momentum terbaik kita,” ungkap Rapsel.

Baca juga: MotoGP rilis kalender provisional 2021, Mandalika jadi cadangan

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020