Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP Artati Widiarti menilai Hari Ikan Nasional setiap 21 November, menjadi momentum penting untuk meningkatkan konsumsi ikan di masyarakat.Seluruh bagian dari ikan dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku produk bernilai tinggi," kata Artati dalam
"Seluruh bagian dari ikan dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku produk bernilai tinggi," kata Artati dalam rilis di Jaka
Menurut dia, komponen ikan tidak hanya dalam produk pangan, tetapi juga dalam beragam hal lainnya seperti produk farmasi, kosmetik, pangan fungsional, material medis hingga fesyen.
Dengan demikian, lanjutnya, konsumsi ikan tidak hanya menyehatkan tetapi juga bermanfaat antara lain dalam merawat kecantikan.
Baca juga: 2.020 bibit Ikan dilepas di Sungai Batanghari-Jambi
Praktisi bidang pengobatan antipenuaan dr Haekal Anshari, mengungkapkan bahwa semua jenis ikan, baik ikan air tawar maupun ikan air laut memiliki nutrisi yang dibutuhkan untuk kesehatan kulit.
Nutrisi tersebut, masih menurut Haekal Ansari, di antaranya protein yang bisa menjaga elastisitas kulit wajah kemudian omega 3, bisa menjadi tabir surya bagi kulit.
Dikatakannya, vitamin A yang terkandung pada ikan, membantu meregenerasi kulit, mengecilkan pori-pori kulit dan mencegah keriput.
Kemudian, lanjutnya, vitamin E pada ikan bisa menjadi antioksidan bagi kulit karena memperpanjang usia kulit, meningkatkan imunitas dan sirkulasi darah pada kulit.
Pakar nutrisi dr. Raissa Edwina Djuanda mengatakan mengonsumsi ikan bisa bikin orang panjang umur.
Hal itu, ujar dia, berdasarkan sebuah penelitian yang menyebut bahwa orang yang mengonsumsi ikan minimal 1 kali setiap minggu memiliki risiko kematian 15 persen lebih rendah dibanding mereka yang tidak mengonsumsi ikan.
"Penelitian lain juga menyebutkan manfaat medis dari mengonsumsi ikan adalah menurunkan penyakit diabetes tipe 2, inflamasi, kanker, demensia, dan status psikologis," kata dr. Raissa.
Sebelumnya, Inspektur Jenderal KKP Muhammad Yusuf optimistis bahwa rencana pembentukan perusahaan induk atau holding BUMN industri pangan bakal melesatkan konsumsi ikan nasional.
Baca juga: Hari Ikan Nasional, KKP dorong harmonisasi standar nasional
Baca juga: Hari Maritim Nasional, KKP siap terus jaga kedaulatan bahari Nusantara
Pewarta: M Razi Rahman
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2020