Komisi Pemilihan Umum Kota Surakarta menyebutkan persiapan logistik baik untuk proses pemungutan suara maupun alat pelindung diri (APD) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Solo, sudah mencapai 90 persen.Persiapan logistik baik untuk pemungutan suara maupun APD di tengah pendemik COVID-19, sudah sekitar 90 persen
"Persiapan logistik baik untuk pemungutan suara maupun APD di tengah pendemik COVID-19, sudah sekitar 90 persen," kata Ketua KPU Surakarta Nurul Sutarti, di Solo, Minggu.
Menurut Nurul Sutarti untuk logistik pemungutan suara hampir semua sudah dikirim di KPU Surakarta termasuk surat suara sebanyak 429.231 lembar yang sudah diterima pada Sabtu (21/11) petang.
Nurul Sutarti menjelaskan soal logistik untuk pemungutan suara yang masih kurang hanya formulir-formulir seperti form dan sampul untuk tempat suara saja, sedangkan lainnya sudah diterima seluruhnya.
Begitu juga, kata Nurul, logistik untuk APD di tengah pandemik COVID-19 yang belum diterima olek KPU Surakarta hanya alat pengukur suhu badan atau thermo gun dan baju hazmat. Pihaknya sudah menjadwalkan pada akhir November ini, semuanya sudah siap termasuk kegiatan penyotiran dan pelipatan surat suara.
Baca juga: KPU Solo nyatakan administrasi persyaratan calon Gibran lengkap
Baca juga: Bajo jadi sejarah Solo jalur perseorangan Pilkada 2020
Nurul mengatakan pengiriman surat suara Pilkada Surakarta sebanyak 429.231 lembar dari percetakan PT Pura Barutama Kudus ke Kantor KPU Surakarta, pada Sabtu (21/11) petang, dengan pengawalan ketat baik dari kepolisian dan jajaran KPU.
Menurut dia, pihaknya mengawal dari lokasi percetakan di Kudus untuk memastikan surat suara sampai ke KPU Kota Surakarta dengan baik dan lancar.
Jumlah surat suara tersebut sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Surakarta 2020 ditambah 2,5 persen cadangan. Untuk DPT Pilkada Surakarta yang disahkan oleh KPU sebanyak 418.283 orang. Sehingga, jika ditambah 2,5 persen totalnya 429.231 lembar surat suara.
"Kertas suara itu, dikemas dalam 215 boks, dan setiap boks berisi 2.000 lembar surat suara," ucap Nurul.
Dia mengatakan surat suara untuk kegiatan sortir dan pelipatan akan digelar pada tanggal 25 November mendatang, dan akhir bulan ini, ditargetkan sudah selesai, dan dilanjutkan untuk mengesetan ke dalam kotak suara.
"Kami jadwalkan sortir dan pelipatan surat suara selesai pada akhir November ini, dengan menggunakan sekitar 15 tenaga kerja dengan tetap menerapkan protokol kesehatan terutama '3M' (memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak), dan harus diukur suhunya sebelum masuk ruangan," tutur-nya.
Baca juga: PIlkada Solo, Gibran blusukan "online" sapa warga Kampung Dawung
Baca juga: Bajo serahkan 21.063 syarat dukungan perbaikan di Pilkada Solo
Pewarta: Bambang Dwi Marwoto
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2020