Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.525 orang diantaranya melakukan isolasi mandiri, sedangkan 515 lainnya dirawat di rumah sakit rujukan COVID-19.
Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan COVID-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah melalui live streaming, Senin, mengatakan jumlah kasus aktif ini didapatkan karena kasus konfirmasi di wilayah tersebut masih terus meningkat.
Jumlah kasus konfirmasi COVID-19 saat ini mencapai 15.585 orang, sembuh 12.926 orang, suspek 580 orang dan meninggal dunia 615 orang.
Baca juga: BEI: Jumlah investor pasar modal di Sumut bertambah 19.683
Baca juga: Kasus konfirmasi COVID-19 di Sumut bertambah 93 jadi 15.420 orang
Baca juga: BEI: Jumlah investor pasar modal di Sumut bertambah 19.683
Baca juga: Kasus konfirmasi COVID-19 di Sumut bertambah 93 jadi 15.420 orang
Ia menyebutkan untuk angka kesembuhan COVID-19 berdasarkan rekap sepekan mencapai 82,89 persen atau meningkat 0,45 poin dibanding pekan sebelumnya sebesar 82,44 persen.
"Angka kesembuhan ini sudah mendekati tingkat kesembuhan nasional pada hari yang sama sebesar 83,44 persen," ujarnya.
Sedangkan terhadap angka kematian, saat ini sebesar 3,94 persen atau menurun 0,05 poin dibandingkan pekan sebelumnya sebesar 3,99 persen.*
Baca juga: ACT Sumut terima bantuan 600 paket sembako dari Bank Indonesia
Baca juga: Satgas: Sudah 600 pasien COVID-19 di Sumut yang meninggal
Baca juga: ACT Sumut terima bantuan 600 paket sembako dari Bank Indonesia
Baca juga: Satgas: Sudah 600 pasien COVID-19 di Sumut yang meninggal
Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020