Ketua Bidang Kesehatan Satuan Tugas COVID-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi menyatakan hari ini tidak ada tambahan warga yang dinyatakan sembuh.
Dengan tambahan itu, maka total 4.496 orang terpapar SARS-CoV-2, sebanyak 3.745 orang di antaranya pulih, 120 orang meninggal dan 795 orang lainnya masih dalam perawatan.
Dari tambahan 41 orang positif hari ini, 21 orang di antaranya adalah konfirmasi bergejala dan 20 orang lainnya konfirmasi tanpa gejala.
Baca juga: Penularan COVID-19 di Batam menurun
Baca juga: Batam alami penambahan 32 positif dan 28 sembuh dari COVID-19
Sementara itu, dengan tambahan tersebut, maka seluruh kecamatan di pulau utama berzona merah yaitu Batuampar dengan 40 orang dalam perawatan, Sekupang dengan 167 orang, Batuaji dengan 66 orang.
Lalu, Sagulung dengan 73 orang, Sei Beduk dengan 49 orang, Bengkong dengan 58 orang, Lubuk Baja dengan 66 orang, Nongsa dengan 38 orang, dan Batam Kota dengan 235 orang.
Dua kecamatan di pulau penyangga berzona kuning yaitu Belakangpadang dan Bulang dengan masing-masing dua orang dan seorang yang masih dalam perawatan.
Sedang Kecamatan Galang, hingga kini masih hijau, bersih dari paparan Virus Corona.*
Baca juga: Sebanyak 4.464 warga Batam positif COVID-19 setelah penambahan 9
Baca juga: KPU Batam minta petunjuk pusat terkait surat suara di RSKI Galang
Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020