• Beranda
  • Berita
  • Ludahi lawan, Marcus Thuram dilarang tampil enam laga

Ludahi lawan, Marcus Thuram dilarang tampil enam laga

22 Desember 2020 22:42 WIB
Ludahi lawan, Marcus Thuram dilarang tampil enam laga
Reaksi penyerang Moenchengladbach asal Prancis Marcus Thuram setelah mencetak gol dalam pertandingan Bundesliga antara Borussia Moenchengladbach melawan Union Berlin di Moenchengladbach, Jerman, pada 31 Mei 2020. (Photo by Martin Meissner / POOL / AFP)

Marcus sudah bisa menerima hukuman itu

Pemain tim nasional sepak bola Prancis Marcus Thuram dilarang tampil di enam pertandingan serta didenda sebesar 40.000 euro atau sekitar 49.000 dolar AS oleh Asosiasi Sepak Bola Jerman.

Hukuman tersebut diberikan kepada Thuram lantaran meludahi lawannya saat pertandingan Borussia Munchengladbach melawan Hoffenheim pada akhir pekan lalu.

Penyerang berusia 23 tahun itu dikeluarkan dari lapangan setelah sebuah rekaman video menunjukkan Thuram meludahi wajah pemain Hoffenheim Stefan Posch saat keduanya beradu argumen pada menit ke-77.

Baca juga: Pelatih Gladbach Rose minta maaf atas insiden yang libatkan Thuram

Setelah Thuram dikeluarkan, Hoffenheim mencetak gol di menit-menit akhir, sehingga berhasil memetik kemenangan 2-1 atas Gladbach.

Selain larangan tampil di enam laga berikutnya, putra Lilian Thuram itu juga tidak akan menerima gaji selama satu bulan. Gaji tersebut akan dialokasikan untuk kegiatan amal.

“Marcus sudah bisa menerima hukuman itu. Dia juga merasa bertanggung jawab secara sosial atas kelakuannya tersebut,” kata Direktur Olahraga Borrusia Munchengladbach Max Eberl dikutip dari AFP, Selasa.

“Saya mengenal Marcus sebagai orang yang bersikap baik. Sampai sekarang, dia (Marcus Thuram) masih tetap orang yang baik dan kami akan membelanya,” tambah Eberl.

Baca juga: Bayern tutup 2020 dengan status pemuncak klasemen
Baca juga: Klasemen Liga Jerman setelah Bayern kembali ambil alih posisi puncak

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020