Kado Natal 2020 dari The Boyz, NCT dan BTS

25 Desember 2020 09:03 WIB
Kado Natal 2020 dari The Boyz, NCT dan BTS
J-Hope BTS, Q The Boyz dan Grup idola K-pop NCT. ANTARA/Twitter.com/NCTsmtown/BTS_twt/WE_THE_BOYZ.
Para idola K-pop merayakan Natal tahun ini bersama para penggemar mereka lewat cara masing-masing mulai dari mengunggah video hingga menghadirkan lagu baru.

Juyeon The Boyz misalnya yang mengunggah video bersama tumpukan kado bewarna-warni. Melalui laman Twitter The Boyz, dia mengungkapkan keinginannya untuk bisa bersama para penggemar dan menggombal segera mengantar kado-kado itu pada mereka. Baca juga: Menikmati liburan Natal dan Tahun Baru di tengah pandemi COVID-19

Baca juga: Rekomendasi film yang cocok ditonton saat libur Natal

Rekan Juyeon, Q mengucapkan Natal untuk para The B atau sebutan untuk penggemar The Boyz dan menyematkan unggahan foto dirinya mengenakan setelan jas dan pernak-pernik Natal.
Pada 7 Desember lalu, The Boyz mengeluarkan single dan video musik bertema Natal berjudul "Christmassy!", bertepatan dengan perayaan debut tiga tahun mereka. Melalui video dengan iringan lagu bergenre pop dan house itu mereka meminta penggemar untuk menjadi teman kencan mereka di pesta Natal.

Di sisi lain, para personel NCT juga mengunggah pesan video untuk penggemar yang merayakan Natal melalui laman Twitter NCT. Mereka bernyanyi hingga membagikan harapan mereka melalui video yang terbagi ke dalam beberapa bagian itu.

NCT saat ini mempersiapkan diri untuk tampil di konser Beyond LIVE NCT: RESONANCE pada 27 Desember mendatang, walau tanpa pemimpin Taeyong yang mengalami masalah pada bagian punggung bawahnya.
Baca juga: Malam Natal di Seoul, penggemar K-pop serbu pernak-pernik BTS

Baca juga: Game, Lego dan Kpop duduki puncak penelusuran anak jelang Natal

Baca juga: Mariah Carey lalu Ariana Grande, ini lagu populer rayakan Natal

Lalu kado apa dari Bangtan Sonyeondan (BTS)? Jimin dan V menghadirkan lagu baru mereka. Jimin melalui "Christmas Love" sementara V menghadirkan "Snow Flower". Para ARMY atau penggemar BTS bisa mendengarkan lagu-lagu itu melalui platform soundcloud dan YouTube.

V melalui sebuah di blog BTS berharap walau mixtape-nya ditunda, namun melalui lagu "Snow Flower" dia bisa memberikan sedikit kehangatan dan kebahagiaan pada penggemarnya yang merasa lebih cemas dan tertekan mendekati akhir tahun ini. Sementara itu, Jimin berdoa agar lagunya bisa membawa para pendengarnya kembali ke kenangan berharga mereka.
 
Sebagai penutup, J-Hope menuliskan harapannya agar para ARMY bisa menikmati liburan Natal secara menyenangkan dan membuat kenangan indah. "Selamat berlibur," kata dia yang menyematkan foto-foto dirinya.



 

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020