• Beranda
  • Berita
  • Wall Street dibuka lebih tinggi pada awal pekan terakhir 2020

Wall Street dibuka lebih tinggi pada awal pekan terakhir 2020

29 Desember 2020 00:36 WIB
Wall Street dibuka lebih tinggi pada awal pekan terakhir 2020
Ilustrasi - Pialang sedang bekerja di lantai Bursa Saham New York, Wall Street, Amerika Serikat. ANTARA/Reuters

Kasus COVID-19 di Amerika Serikat telah mencapai lebih dari 19,1 juta kasus dengan kematian melebihi 333.000 orang hingga Senin pagi.

Saham-saham di Bursa Efek New York, Wall Street, Amerika Serikat, dibuka lebih tinggi pada Senin pagi waktu setempat, memulai awal pekan terakhir tahun 2020.

Tak lama setelah bel pembukaan, Indeks Dow Jones Industrial Average meningkat 155,60 poin atau 0,52 persen menjadi 30.355,47. Indeks S&P 500 naik 24,36 poin atau 0,66 persen, menjadi 3.727,42 dan Indeks Komposit Nasdaq menanjak 99,93 poin atau 0,78 persen menjadi 12.904,67.

Semua 11 sektor utama Indeks S&P 500 bergerak lebih tinggi pada perdagangan pagi, dengan sektor teknologi naik 0,9 persen, menjadi pemimpin kenaikan.

Presiden AS Donald Trump pada Minggu malam menandatangani pengeluaran pemerintah dan paket bantuan COVID-19 menjadi undang-undang, mencegah pemerintahan tutup dan memberikan bantuan kepada individu dan bisnis saat pandemi memburuk.

Baca juga: Wall Street naik tipis, didukung kesepakatan Brexit, harapan stimulus

Trump menandatangani paket pengeluaran 2,3 triliun dolar AS beberapa hari setelah dia meminta Kongres untuk menghapus barang-barang habis pakai dalam tagihan dan meningkatkan jumlah cek stimulus menjadi 2.000 dolar untuk individu, naik dari 600 dolar.

Presiden mengancam tidak akan menandatangani RUU tersebut jika tidak ada perubahan.

Menurut penghitungan oleh Universitas Johns Hopkins, kasus COVID-19 di Amerika Serikat telah mencapai lebih dari 19,1 juta kasus dengan kematian melebihi 333.000 hingga Senin pagi.

Untuk pekan perdagangan singkat yang berakhir Kamis (24/12), Indeks Dow Jones naik 0,1 persen, Indeks S&P 500 turun 0,2 persen, dan Indeks Nasdaq naik 0,4 persen.

Baca juga: Wall Street dibuka sedikit lebih tinggi pada malam Natal

Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2020