Dikutip dari Soompi, Rabu, media hiburan Korea Selatan, Newsen, melaporkan bahwa Jackson sedang dalam pembicaraan untuk menandatangani kontrak dengan Sublime Artist Agency, dan sumber dari agensi tersebut mengonfirmasi kepada Star News, "Kami sedang mendiskusikan kontrak eksklusif dengan Jackson."
Sebelumnya telah dibagikan bahwa Youngjae juga dalam diskusi untuk bergabung dengan Sublime Artist Agency, yang mana sumber agensi tersebut menyatakan, "Kami masih dalam tahap diskusi."
Baca juga: GOT7 dikabarkan hengkang dari JYP Entertainment
Sublime Artist Agency adalah perusahaan hiburan komprehensif yang bekerja dalam manajemen artis, perencanaan dan produksi album, dan periklanan. Sejumlah artis di bawah naungan Sublime Artist Agency antara lain Song Kang Ho, Rain, dan Hani EXID.
Sebagai informasi, Grup idola K-pop GOT7 pada Minggu (10/1) memutuskan untuk mengakhiri kontrak dan hengkang dari agensinya, JYP Entertainment, setelah kontrak mereka dengan agensi berakhir pada 19 Januari.
Para personel lainnya juga sedang dalam tahap pembicaraan kontrak dengan berbagai agensi hiburan Korea Selatan.
Jinyoung sedang dalam pembicaraan untuk menandatangani kontrak dengan BH Entertainment, Yugyeom dengan AOMG, dan BamBam dengan MakeUs Entertainment. Belum ada agensi yang mengonfirmasi bahwa mereka menandatangani anggota.
Meski demikian, para personel meyakinkan penggemarnya -- IGOT7/Ahgasae, bahwa ketujuhnya akan kembali bermusik lagi bersama-sama.
"Kami pikir hanya ada satu hal yang benar-benar dapat kami katakan kepada Ahgase sebagai GOT7. Kami semua ingin terus membuat musik untuk Ahgase, membagikannya bersama, dan terus menghabiskan waktu bersama di masa depan!" tulis GOT7 dalam unggahan media sosial mereka, Selasa (19/1).
Baca juga: Kemarin, COVID-19 di es krim hingga "surat cinta" GOT7
Baca juga: JB GOT7 buka akun Twitter, pakai nama Jay B
Baca juga: Meski tak perpanjang kontrak, GOT7 sebut akan kembali bermusik bersama
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021