Pada pukul 10.30 waktu setempat, indeks acuan S&P/ASX 200 turun tipis 4,40 poin atau 0,064 persen menjadi 6.819,30 poin, sedangkan Indeks All Ordinaries yang lebih luas berkurang 7,40 poin atau 0,10 persen menjadi 7.099,70 poin.
Sektor energi adalah beban terbesar di pasar saham Aussie, serta menjadi top loser untuk sejauh minggu ini, dengan perusahaan-perusahaan minyak menderita dari ketidakpastian yang berkelanjutan.
Kerugian saham energi mengimbangi saham perawatan kesehatan yang naik 1,7 persen pada awal perdagangan, dipimpin oleh reli 7,8 persen oleh Fisher dan Paykel yang mengalami lonjakan pendapatan 73 persen atas permintaan alat pernapasannya selama pandemi COVID-19.
Baca juga: Harga minyak bervariasi setelah stok AS meningkat, Brent naik tipis
Sementara itu, penambang bijih besi Fortescue mengungkapkan pihaknya mengantisipasi rekor keuntungan lebih dari 4,0 miliar dolar Australia (3,1 miliar dolar AS) untuk setengah tahun sebelumnya, dibandingkan dengan 2,45 miliar dolar Australia (1,9 miliar dolar AS) tahun sebelumnya.
Di sektor keuangan, saham bank-bank besar melemah dengan Commonwealth Bank turun 0,07 persen, ANZ turun 0,53 persen, National Australia Bank turun 0,29 persen dan Westpac Bank turun 0,64 persen.
Saham-saham pertambangan sebagian besar lebih rendah dengan Rio Tinto turun 1,45 persen, Fortescue Metals turun 0,64 persen dan BHP turun 1,19 persen, namun penambang emas Newcrest naik 0,37 persen.
Baca juga: Wall Street dibuka dekati rekor tertinggi, ditopang optimisme vaksin
Produsen-produsen minyak dan gas merosot dengan Oil Search turun 2,03 persen, Santos turun 2,70 persen dan Woodside Petroleum turun 1,56 persen.
Supermarket terbesar Australia menguat dengan Colesnaik 0,77 persen dan Woolworths 1,54 persen.
Sementara saham raksasa telekomunikasi Telstra turun 0,16 persen, maskapai penerbangan nasional Qantas melemah 0,52 persen dan perusahaan biomedis CSL terangkat 2,13 persen.
Baca juga: IHSG ditutup jatuh, tertekan PPKM diperpanjang dan redanya Joe Biden
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021