Kepala Sudin KPKP Kota Jakarta Selatan, Hasudungan Sidabalok di Jakarta, Rabu, mengatakan webinar tersebut bagian dari pelatihan JakPreuner sekaligus untuk mengangkat potensi peternakan di Jakarta.
"Webinar dijadwalkan Rabu tanggal 10 Februari, ada sejumlah narasumber berkompeten yang kita hadirkan," kata Hasudungan.
Hasudungan menyebutkan, webinar tersebut mengupas tuntas tentang peternakan perkotaan, mulai dari usaha peternakan sapi di kota besar, manajemen pemeliharaan kesehatan dan reproduksi, pascapanen dan pengolahan limbah ternak.
Webinar menghadirkan narasumber kompeten dan ahli di bidangnya, juga artis yang menggeluti usaha peternakan untuk berbagi pengalaman.
"Narasumber ada banyak, salah satunya komedian Aziz Gagap yang menggeluti usaha peternakan," kata Hasudungan.
Baca juga: DKPKP upayakan pertanian kontrak antisipasi kenaikan harga cabai
Baca juga: Pantauan DKPKP DKI harga telur stabil usai digelar pangan murah Narasumber lainnya yang akan memberikan pelatihan, yakni dosen dari Universitas Sriwijaya, Dr drh Langgeng Priyanto, M.Si memberikan materi tentang manajemen reproduksi pada ternak sapi perah dalam rangka peningkatan populasi dan produksi susu.
Selanjutnya, Direktur PT Swen Inovasi Transfer, Sri Wahyuni menyampaikan tentang penanganan dan pemanfaatan limbah ternak untuk biogas. Narasumber ketiga, Phaturahman selaku Ketua Peternakan Sapi Perah-Sapi Potong-Sapi Perah (PPSP-SP) menyampaikan materi tentang pemeliharaan hewan ternak perkotaan.
Narasumber keempat, berbagai pengalaman dengan pelaku usaha olahan susu, yakni Siti Darnillah selaku pemilik Biznilla Fresh Milk.
"Akan ada pengarahan dari anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta, Bapak Wibi Andrino yang juga pengamat pertanian perkotaan," kata Hasudungan.
Hasudungan mengajak masyarakat yang tertarik dengan usaha peternakan perkotaan ikut dalam webinar gratis tersebut. Peserta dapat mendaftar diri melalui link berikut ini : http://bit.ly/PelatihanPeternakan.
Baca juga: Sudin KPKP Jaksel perkenalkan konsep pertanian permakultur
Baca juga: Telur dan cabai murah ada di lima pasar ini Sudin KPKP Jakarta Selatan menargetkan peserta sebanyak 300 orang, selain mendapatkan ilmu dan jaringan, peserta webinar juga mendapatkan sertifikat.
Meski masa pandemi, Sudin KPKP Jakarta Selatan tetap aktif mengadakan pelatihan untuk masyarakat secara daring.
Pelatihan peternakan merupakan webinar kedua yang diselenggarakan Sudin KPKP Jakarta Selatan selama 2021. Tema peternakan perkotaan diangkat kali ini, selain karena potensinya masih ada di Jakarta, juga karena manfaat protein hewani yang besar.
"Protein hewani dan susu sangat berperan meningkatkan imunitas selain sebagai peningkatan ekonomi," kata Hasudungan.
Baca juga: Menikmati kesejukan di Agroeduwisata Ragunan
Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021