Saham-saham Australia berakhir lebih tinggi pada Jumat, mengantarkan kenaikan mingguan 3,5 persen dipimpin oleh saham informasi dan perbankan setelah pesan yang sangat dovish dari bank sentral Australia (Reserve Bank of Australia/RBA) tentang suku bunga dan lebih banyak likuiditas untuk mendukung perekonomian.Pasar saham global rebound selama seminggu terakhir dibantu oleh data ekonomi yang baik dan berita laba, mengurangi kekhawatiran seputar vaksin ...
Pada penutupan pasar, indeks acuan S&P/ASX 200 terangkat 75 poin atau 1,11 persen menjadi 6.840,50 poin, sedangkan Indeks All Ordinaries bertambah 75 poin atau 1,07 persen menjadi 7.112,90 poin.
"Pasar saham global rebound selama seminggu terakhir dibantu oleh data ekonomi yang baik dan berita laba, mengurangi kekhawatiran seputar vaksin dan saat ketakutan atas kerumunan pedagang kecil yang diangkat media sosial Reddit mulai surut," kata Kepala Strategi Investasi dan Kepala Ekonom AMP Capital, Shane Oliver.
Baca juga: IHSG akhir pekan ditutup melambung, ditopang data positif ekonomi RI
"Kasus baru Virus Corona terus menurun secara global di sebagian besar wilayah, dengan kematian baru mulai mengikuti," katanya.
Sebagian besar sektor membaik, kecuali kerugian beberapa perusahaan tambang bijih besi menyusul jatuhnya harga bijih besi baru-baru ini. Sektor industri dan teknologi informasi yang berkinerja terbaik hari ini, kedua naik sekitar 2,35 persen.
Di sektor keuangan, saham bank-bank besar Australia melonjak dengan Commonwealth Bank naik 1,82 persen, ANZ naik 2,06 persen, National Australia Bank naik 2,15 persen dan Westpac Bank naik 2,03 persen.
Baca juga: Saham Tokyo menguat tajam, Indeks Nikkei melonjak 437, 24 persen
Saham-saham pertambangan beragam dengan Rio Tinto turun 0,83 persen, BHP turun 0,25 persen, Fortescue Metals naik 0,69 persen, penambang emas Newcrest naik 0,08 persen.
Saham produsen-produsen minyak dan gas bervariasi dengan Oil Search naik 1,49 persen, Santos turun 2,37 persen dan Woodside Petroleum turun 1,07 persen.
Baca juga: Saham China akhir pekan ditutup menguat, ditopang pemulihan ekonomi
Saham supermarket terbesar di Australia juga beragam dengan Coles turun 0,33 persen dan Woolworths naik 0,51 persen.
Sementara itu saham raksasa telekomunikasi Telstra menguat 0,32 persen, maskapai penerbangan nasional Qantas terangkat 0,64 persen dan perusahaan biomedis CSL naik 0,35 persen.
Baca juga: Saham Filipina ditutup untung lagi, Indeks PSE melonjak 1,67 persen
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021