Gempa magnitudo 6,5 guncang Enggano Bengkulu

10 Februari 2021 21:14 WIB
Gempa magnitudo 6,5 guncang Enggano Bengkulu
Gempa bumi di Enggano. ANTARA/tangkapan layar BMKG/pri. (ANTARA/tangkapan layar BMKG)
Gempa berkekuatan magnitudo 6,5 mengguncang wilayah Bengkulu tepatnya berpusat di laut 80 km barat daya Enggano, Bengkulu dengan kedalaman 10 km pada Rabu  pukul 19.52 WIB.

Informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa dengan episenter 5.63 Lintang Selatan, 101.60 Bujur Timur tersebut tidak berpotensi tsunami.

Guncangan gempa dirasakan di Enggano pada skala II-III MMI, dan II MMI di Kota Bengkulu serta Kepahiang.

Pewarta: Desi Purnamawati
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2021