• Beranda
  • Berita
  • PSSI: Shin belum berencana coret empat pemain absen TC timnas

PSSI: Shin belum berencana coret empat pemain absen TC timnas

10 Februari 2021 22:56 WIB
PSSI: Shin belum berencana coret empat pemain absen TC timnas
Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong (kanan) memberikan keterangan usai memimpin latihan persiapan skuadnya menuju SEA Games 2021 di Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/2). Latihan itu akan berlangsung sampai 28 Februari 2021. (Michael Siahaan)

Kami memberikan kesempatan satu hingga dua hari ke depan

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong belum berencana untuk mencoret empat pemain yang, sampai Rabu (10/2), masih absen dari pemusatan latihan (TC) persiapan SEA Games 2021.

"Saya bertanya kepada Shin apakah mereka akan dicoret, Shin mengatakan masih memberi mereka kesempatan," ujar Iriawan di Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu.

Adapun empat pemain tersebut adalah Osvaldo Haay, Braif Fatari, Dodi Alexvan Djin dan Tegar Infantrie.

Baca juga: Shin Tae-yong panggil 36 pemain TC persiapan SEA Games 2021

Mereka, kata Iriawan, mengaku memiliki kegiatan pribadi. PSSI dan Shin pun memberikan waktu satu sampai dua hari kepada mereka.

"Kami memberikan kesempatan satu hingga dua hari ke depan," tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Dari 36 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk TC persiapan SEA Games pada 8-28 Februari 2021, ada enam pemain yang belum hadir sampai Rabu (10/2).

Baca juga: Shin Tae-yong kesulitan panggil pemain yang merumput di luar negeri

Selain empat pemain yang disebutkan di atas, ada dua pemain lain yaitu Saddam Gaffar dan Firza Andika menjalani tes TNI Angkatan Udara. Posisi Saddam pun diganti oleh Kahar Kalu Muzakkar.

Timnas Indonesia tengah menjalani TC persiapan SEA Games 2021 di Jakarta pada 8-28 Februari 2021.

Baca juga: Timnas U-22 latihan perdana dengan tambahan pemain baru

Pada Rabu (10/2), latihan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB dan berlangsung selama dua jam.

SEA Games 2021 dijadwalkan berlangsung pada November-Desember di Vietnam. PSSI menargetkan medali emas dari ajang ini demi mengulangi prestasi serupa yang terakhir kali diraih pada tahun 1991.

Baca juga: PSSI sebut fisik pemain timnas SEA Games anjlok ke titik nol
Baca juga: Menpora minta masyarakat bersabar soal nasib sepak bola

 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021