• Beranda
  • Berita
  • Pertarungan akhir Kim Jung-hyun & Shin Hye-sun di ep.20 "Mr. Queen"

Pertarungan akhir Kim Jung-hyun & Shin Hye-sun di ep.20 "Mr. Queen"

14 Februari 2021 16:41 WIB
Pertarungan akhir Kim Jung-hyun & Shin Hye-sun di ep.20 "Mr. Queen"
Poster drama Korea Selatan, "Mr.Queen" (Instagram.com/tvndrama.official)
Staf produksi drama Korea Selatan "Mr. Queen" mengungkapkan potongan video baru yang memperlihatkan dua aktor pemeran utama yakni Kim Jung-hyun dan Shin Hye-sun menjelang episode terakhir drama dengan 20 episode itu.

Video itu memperlihatkan Kim So-yong (diperankan Shin Hye-sun) dan Cheoljong (diperankan Kim Jung-hyun) berhasil kembali ke istana.

Mereka bergandengan tangan sebelum melaju ke medan konfrontasi yang menanti mereka. Dalam gambar lainnya, So-yong pingsan di tanah, sementara itu mata Cheoljong tampak terbakar amarah saat dia menghadapi Kim Jwa-geun (Kim Tae-woo).

Baca juga: "Mr. Queen" terus capai rating tertinggi di episode baru

Baca juga: Tujuh fakta menarik Shin Hye Sun, pemain "Mr. Queen"

 

Sebelumnya, dalam episode 19, Kim So-yong (diperankan Shin Hye-sun) yang menjadi putus asa melihat Kim Byung-in (diperankan Na In-woo) memberikan nyawanya untuk menyelamatkan dirinya, bertemu kembali dengan Cheoljong (diperankan Kim Jung-hyun).

Pasangan itu kemudian kembali ke istana sembunyi-sembunyi. Jwa-geun sepertinya menyadari ada sesuatu yang salah.

Saat So-yong dan Cheoljong memperlihatkan kedekatan mereka, semua mata tertuju pada apakah mereka akan dapat menjatuhkan kekuatan korup yang mengendalikan istana untuk selamanya atau tidak.

Pratinjau di akhir episode 19 ini memperlihatkan So-yong yang berkata, "Perubahan yang aku takuti telah dimulai," diikuti Cheoljong berteriak, "Aku adalah raja yang Anda injak-injak,".

"Kerja sama So-yong dan Cheoljong akan membara hingga akhir, jadi nantikan nasib mereka. Ini akan menjadi akhir yang cocok untuk 'Mr. Queen," kata produser drama seperti dikutip dari Soompi, Minggu.

"Mr. Queen", sebuah drama fusi sejarah ini berkisah tentang seorang pria dari zaman modern bernama Jang Bong-hwan yang jiwanya terperangkap dalam tubuh seorang ratu dari dinasti Joseon, Kim So-yong.

Di sisi lain, ada suaminya yang tak lain Raja Cheoljong, sebagai sosok lemah di luar tetapi lebih kuat dan lebih tajam daripada yang terlihat.

Episode terakhir "Mr. Queen" tayang pada 14 Februari 2021 malam ini di Korea Selatan dan besok malam untuk pemirsa Indonesia.

Baca juga: Xiumin EXO ungkap di balik lagu tema "Mr. Queen"miliknya

Baca juga: Episode 16 "The Uncanny Counter" raih peringkat tertinggi untuk OCN

Baca juga: Enam soundtrack drama "Mr. Queen" yang bikin penasaran





 

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021