Dikutip dalam laman resmi klub dari Jakarta, Kamis, saat mendengar kabar Polri memberikan izin, pasukan Serdadu Tridatu tengah menjalani latihan sore. Serempak seluruh pemain mengucapkan syukur atas keputusan yang telah dinanti itu.
"Kami dari Bali United harus terima kasih sama Kepolisian sudah bisa kasi ijin kompetisi. Kami bisa kembali bekerja di lapangan. Manajemen, pelatih, tim official dan juga pemain sangat senang mendengar berita hari ini," ujar pelatih Bali United Stefano "Teco" Cugurra.
Baca juga: PSSI: turnamen pramusim bernama Piala Menpora 2021
Baca juga: Polri berikan izin turnamen pramusim Piala Menpora 2021
Perizinan kompetisi ini diawali dengan pelaksanaan kompetisi pramusim yang diberi nama Piala Menpora 2021 berlangsung pada 20 Maret-25 April.
Kompetisi pramusim ini diharapkan bisa berjalan sesuai standar protokol kesehatan agar pihak polisi bisa kembali memberikan izin untuk penyelenggaraan kompetisi resmi Liga 1 Indonesia.
Teco mengatakan langkah yang dilakukan PSSI dan LIB memang patut diapresiasi. Turnamen pramusim sangat penting bagi seluruh klub dalam mematangkan tim yang sudah hampir setahun tak mencicipi ketatnya kompetisi.
"Ya, tidak mudah seperti Bali United yang terakhir bermain 15 Maret tahun lalu. Terus akan direncanakan kembali bertanding bulan Maret depan. Tentu tidak mudah untuk kembalikan kondisi. Saya pikir harus punya progres yang bagus biar tidak cedera," katanya.
Piala Menpora 2021 diikuti 20 tim terdiri dari 18 peserta dari Liga 1 dan 2 peserta dari Liga 2 (Sriwijaya FC dan PSMS Medan) yang akan dibagi dalam empat grup dengan masing-masing diisi lima klub.
Baca juga: PSSI-LIB siap gelar Piala Menpora 2021
Baca juga: Usai Polri beri izin, Madura United kumpulkan pemain pada 25 Februari
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2021