Fitur itu memberikan pengalaman baru bagi pengunjung yang dapat melihat virtual Main Hall, Cars hall & Booth serta interior unit dari para brand mobil exhibitors IIMS Virtual.
Adapun deretan promo menarik juga disediakan exhibitors menjelang weekend kedua perhelatan IIMS Virtual, di antaranya dari KIA yang baru saja meresmikan KIA Seltos pada Januari 2020 silam, atau launching pertama mereka setelah bergabung dengan Indomobil Group.
Baca juga: IIMS virtual resmi digelar, pembuka sebelum IIMS 2021 hybrid
Baca juga: PSBB diterapkan, IIMS mundur hingga Maret 2021
KIA memberikan warranty untuk KIA Sonet 200.000 km/7 tahun. Khusus di IIMS Virtual, KIA menyediakan Big Angpao untuk KIA Grand Sedona yaitu diskon Rp68 juta dan pilihan untuk konsumen mendapatkan sepeda motor. Sedangkan KIA Seltos dan Sonet, tersedia total DP 15 persen berkat dukungan dari Indomobil Finance.
MMKSI juga mendorong penjualan lini produk andalan mereka dengan program pembiayaan yang lebih mudah, bekerja sama dengan leasing, misalnya DP ringan/ 0 persen dan kemudahan cicilan. Ada juga Warranty/Smart Package selama 4 tahun / 50.000 km servis gratis.
Di IIMS Virtual, booth Mitsubishi dibuat 3D sehingga semakin memanjakan mata pengunjung, seolah-olah masuk secara virtual ke dalam mobil Mitsubishi teranyar New Pajero Sport.
"Untuk 2020, kami mengedukasi tim internal untuk digitalisasi seluruh kegiatan mereka, seperti training materi promosi digital, pelatihan menggunakan iklan digital, melakukan aktivitas digital secara bertahap, bekerja sama dengan FB & Google, hingga memberikan pelatihan kepada para diler Mitsubishi untuk mengutilisasi iklan yang tepat untuk konsumen guna mendapatkan leads/hot prospect," kata Intan Vidiasari Deputy GM Marketing Communication & PR Division PT MMKSI dalam siaran pers, Jumat.
Motolife mendatangkan brand motor baru Royal Alloy GP 150 seharga Rp59 juta berstatus on the road. Royal Alloy menonjolkan kesan premium pada kualitas build, finishing, saddle, mesin, body, dan untuk seri GP200 mengusung konstruksi mesin DOHC, dilengkapi radiator.
Sedangkan Utomo Corp akan launching secara besar-besaran di IIMS Offline nanti. CEO Utomo Corp, Denny Utomo, menyatakan terobosan di masa pandemi yang telah mereka lakukan adalah membangun strategi dalam menjaring konsumen melalui digital.
Baca juga: Daftar promo penjualan IIMS Virtual 2021
Baca juga: GIAMM: 2021 perlu dihadapi dengan adaptasi dan inovasi
Baca juga: IIMS virtual resmi digelar, pembuka sebelum IIMS 2021 hybrid
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021