Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Minggu, menegaskan jajaran pengurus dan kader masih tetap solid meskipun ada ketua tandingan yang dipilih lewat kongres luar biasa (KLB) partai di Deli Serdang, Sumatera Utara.
“Secara umum soliditas Partai Demokrat yang sah terjaga dengan baik. Terima kasih kepada seluruh kader Partai Demokrat yang menunjukkan keberaniannya menjaga kehormatan dan kedaulatan Partai Demokrat,” kata Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat membuka rangkaian rapat konsolidasi di kantor Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Demokrat di Jakarta, Minggu.
Baca juga: AHY gelar rangkaian rapat konsolidasi respons KLB Deli Serdang
Baca juga: AHY sebut KLB jadi ujian bagi masa depan demokrasi
AHY menggelar rangkaian rapat konsolidasi bersama jajaran pengurus pusat, ketua pengurus partai daerah dan cabang, hari ini (7/3) beberapa hari setelah kongres luar biasa Partai Demokrat digelar Jumat (5/3).
Rangkaian rapat konsolidasi di Jakarta hari ini, menurut AHY, merupakan wujud kesetiaan para kader serta seluruh pengurus Partai Demokrat yang sah.
“Sebelum pagi ini juga terus kami lakukan sejumlah langkah konsolidasi, layaknya partai politik yg terus membina organisasi di bawahnya, baik dewan pimpinan pusat, DPD (dewan pimpinan daerah), DPC (dewan pimpinan cabang). Bahkan, di tingkatan-tingkatan selanjutnya kita mengenal ada PAC (pimpinan anak cabang, red), anak cabang, ranting, sampai kader yang ada di akar rumput,” kata Agus Harimurti.
Rangkaian rapat konsolidasi Partai Demokrat hari ini dihadiri oleh sejumlah pengurus pusat, ketua dewan pimpinan daerah dari 34 provinsi, dan ketua dewan pimpinan cabang dari 514 kabupaten dan kota.
Beberapa ketua DPD, pada sela-sela acara, misalnya dari Sumatera Utara, Jawa Barat, Riau, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, dan Kalimantan Utara, juga menyampaikan dukungan terhadap AHY sebagai ketua umum Partai Demokrat. Ketua DPD yang ikut rapat hari ini juga menolak KLB di Deli Serdang berikut hasilnya.
Para pimpinan partai di daerah itu mengaku akan tetap solid karena adanya KLB dan ketua tandingan, menurut mereka, merupakan masalah eksternal, bukan internal partai.
Sejumlah anggota dan bekas pengurus Partai Demokrat menggelar kongres luar biasa dan memilih Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, sebagai ketua partai menggantikan AHY untuk periode 2021-2025.
KLB, yang dipimpin oleh Jhoni Allen, juga menunjuk Marzuki Alie sebagai ketua dewan pembina Partai Demokrat periode 2021-2025. Partai Demokrat bulan lalu memecat Marzuki Alie secara tidak hormat karena pelanggaran kode etik partai.
Baca juga: Mahfud sebut AHY adalah kepengurusan Partai Demokrat yang resmi
Baca juga: Mahfud sebut pemerintah tak bisa larang KLB Partai Demokrat
Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2021