Jadwal itu mundur 2 bulan dari perencanaan awal yang sebelumnya direncanakan tayang pada 14 Mei 2021.
"Peter Rabbit 2:The Runaway" nampaknya akan kembali menceritakan kisah Peter si kelinci yang menggemaskan namun jahil. Ia akhirnya mencoba kabur dari kebun yang selama ini menjadi rumah baginya untuk mendapatkan petualangan baru.
Namun pada saat keluarganya mencari Peter, ia harus memutuskan hal yang paling penting baginya. ia ada di persimpangan "apakah petualangan atau keluarganya?".
Baca juga: Ryan Renolds, Emma Stone kembali berperan di "The Croods: A New Age"
Film ini akan diarahkan oleh Sutradara Will Gluck berdasarkan buku yang ditulis oleh Beatrix Potter.
Bintang-bintang Hollywood seperti James Corden, Margot Robbie, David Oyelowo, Elizabeth Debicki, Byrne dan Gleeson akan kembali mengisi peran dalam film animasi itu.
Selain Peter Rabbit yang mengalami perubahan jadwal tayang, film sekuel lainnya yaitu "Minions 2" juga direncanakan diundur penayangannya bahkan satu tahun dari rencana awal menjadi 1 Juli 2022.
Di Amerika meski pemulihan industri sinema berjalan lambat seperti di New York dan Los Angeles, film animasi keluarga perlahan- lahan juga ikut bangkit.
Misalnya film animasi Disney "Raya and the Last Dragon" telah mendominasi peringkat atas dalam box office di Amerika dalam dua minggu berturut- turut. Di samping itu film besutan Warner Bros yaitu "Tom and Jerry" telah meraup pendapatan sebanyak 14 juta Dolar AS di minggu perdana penayangannya.
Selain itu, film animasi yang tak kalah sukses dan tayang di masa pandemi adalah “The Croods: A New Age” yang telah menghasilkan pendapatan sebesar 54,3 juta Dolar AS hingga hari ini.
Baca juga: Rilis "Peter Rabbit 2" ditunda hingga Agustus
Baca juga: Sony minta maaf soal adegan terkait alergi di "Peter Rabbit"
Baca juga: Film Peter Rabbit diboikot para orang tua karena merundung
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021