Dikutip dari Variety, Rabu, "Black Widow" dan "Cruella" nantinya juga akan tayang perdana di Disney Plus pada saat yang sama mereka buka di bioskop.
Baca juga: Disney masih berencana rilis "Black Widow" di bioskop
"Cruella" akan tiba sesuai jadwal pada 28 Mei, sementara "Black Widow" telah diundur dua bulan dan akan debut pada 9 Juli, bukan 7 Mei. Kedua judul tersebut akan ditawarkan di Premier Access, yang datang dengan biaya sewa 30 dolar AS.
Ditundanya perilisan "Black Widow" berarti bahwa "Shang-Chi and Legend of the Ten Rings" dari Marvel, yang sebelumnya ditetapkan untuk awal Juli, diubah kembali ke 3 September. Film ini diharapkan memiliki rilis teatrikal konvensional.
Sementara itu, animasi petualangan terbaru dari Pixar "Luca" tidak akan diputar di bioskop dan malah diluncurkan secara eksklusif di Disney+, tanpa biaya tambahan, pada tanggal 18 Juni, seperti film Pixar sebelumnya. "Soul".
Terlepas dari fokus ulang besar-besaran pada streaming, Disney tidak berencana untuk sepenuhnya meninggalkan bioskop. Banyak judul yang lebih kecil yang hanya akan ditayangkan di layar lebar, termasuk "Free Guy" (13 Agustus), "The King's Man" (22 Desember), "Deep Water" (14 Januari 2022) dan “Death on the Nile” (11 Februari 2022).
Kareem Daniel, ketua distribusi Disney Media and Entertainment, mengatakan, "Pengumuman tersebut mencerminkan fokus kami dalam menyediakan pilihan konsumen dan melayani preferensi audiens yang terus berkembang."
“Dengan memanfaatkan strategi distribusi yang fleksibel di pasar dinamis yang mulai pulih dari pandemi global, kami akan terus menggunakan opsi terbaik untuk menyampaikan cerita tak tertandingi The Walt Disney Company kepada penggemar dan keluarga di seluruh dunia,” katanya.
Sebelumnya ketika pandemi, remake "Mulan" Disney melewati bioskop dan diluncurkan di Disney+ dengan biaya premium. Disney belum merilis jumlah penayangan pada penawaran streaming apa pun, tetapi CEO perusahaan Bob Chapek telah mengisyaratkan bahwa studio tersebut akan terus bereksperimen dengan rencana rilis karena pasar teater global tetap terganggu.
Pengumuman itu datang beberapa hari setelah Disney menggembar-gemborkan rekor pemirsa untuk serial TV Marvel Studios "Falcon and the Winter Soldier" di Disney Plus.
Disney sebelumnya juga telah menunda sebagian besar pembuatannya, termasuk beberapa judul Marvel, berkali-kali di tengah pandemi.
Studio tersebut telah dapat menyaksikan secara langsung bagaimana pasar AS pulih, karena baru-baru ini merilis "Raya and the Last Dragon," sebuah petualangan animasi yang ditujukan untuk penonton keluarga, di bioskop, dan di Disney+ dengan biaya premium.
Film ini telah menghasilkan 23,4 juta dolar AS di Amerika Serikat, dan 71 juta dolar AS secara global, yang tidak terlalu besar menurut standar pandemi.
Baca juga: Marvel harap "Black Widow" bisa rilis di bioskop Mei 2021
Baca juga: Disney tunda rilis "Black Widow", "Eternals" hingga "West Side Story"
Baca juga: Florence Pugh, Chris Pine akan bintangi film "Don't Worry Darling"
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021