The Athletic melaporkan bahwa pebasket berusia 30 tahun yang berstatus free agent itu pada Rabu waktu setempat sudah berada di Los Angeles untuk memulai protokol tes COVID-19.
ESPN menyebutkan kedua belah pihak tengah merundingkan kontrak 10 tahun namun belum ada keputusan yang bisa dikeluarkan sampai pekan depan.
Baca juga: Clippers kembali kalahkan Spurs di Kota Alamo
Baca juga: Clippers bangkit untuk balik kalahkan Hawks
Houston Rockets melepas Cousins bulan lalu setelah dia mencatat rata-rata poin paling rendah sepanjang karirnya dengan 9,6 poin dan 7,6 rebound dalam 25 pertandingan musim ini yang 11 di antaranya diturunkan sebagai starter.
Pernah menyandang salah satu pemain elite, Cousins sebenarnya memiliki rata-rata lebih baik sebesar 20 poin per pertandingan selama lima musim selagi bermain untuk Sacramento Kings dan New Orleans Pelicans. Dia empat kali menjadi pemain All-Star dalam kurun waktu itu.
Namun dia menderita cedera tendon achilles pada Januari 2018 selama satu musim penuhnya bersama Pelicans dan setelah itu tak bisa lagi kembali ke penampilan terbaiknya. Dia juga mengalami cedera pada playoff 2019 ketika memperkuat Golden State Warriors.
Setelah bergabung dengan Los Angeles Lakers pada Juli 2019, Cousins mengalami cedera lutut kiri yang memaksanya absen selama musim 2019-2020.
Cousins memiliki rata-rata terbaik sepanjang karir 20,8 poin dan 10,7 rebound sejak Sacramento memasukkannya pada draft nomor lima pada 2010.
Baca juga: DeMarcus Cousins dilaporkan akan berpisah dengan Rockets
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021