• Beranda
  • Berita
  • Strategi "customer experience" Unifam berbuah penghargaan

Strategi "customer experience" Unifam berbuah penghargaan

1 April 2021 12:49 WIB
Strategi "customer experience" Unifam berbuah penghargaan
Ilustrasi (ANTARA/HO)
Strategi customer experience yang dijalankan United Family Food (Unifam) berbuah manis setelah produk Milkita mendapat predikat Bronze WOW Brand Award 2021 kategori consumer goods candy.

Strategi customer experience dijalankan dengan dua metode, yakni melalui online (digital) dan offline (activation) dengan campaign "Kita Kuat Kita Sehat"

AVP Marketing Unifam Handojo Noegroho dalam siaran pers, Kamis, mengatakan, "Saya ingin mengucapkan terima kasih atas apresiasi masyarakat Indonesia terhadap brand Milkita."

"Penghargaan itu akan menjadi tanggung jawab dan tantangan buat Unifam ke depan untuk terus menciptakan produk-produk berkualitas, bermanfaat serta menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia," kata dia.

Markplus memberikan penghargaan WOW Brand kepada merek yang populer dan direkomendasikan konsumen. Milkita terpilih pada kategori consumer goods candy berdasarkan survei 2021 terhadap responden di beberapa kota besar di Indonesia. Keberhasilan itu pun tidak terlepas dari berbagai inovasi, misalnya memperbanyak kegiatan di media sosial hingga e-commerce (Amazon, Tokopedia, Shopee).

Selain itu, Milkita turut mendukung kegiatan ekspor Unifam ke 20 negara tujuan antara lain Amerika, Vietnam, Philipine, China, Korea, Taiwan dan lainnya. Mereka juga akan memperluas cakupan pasarnya ke Timur Tengah.

Baca juga: Ada jajanan kue bentuk virus corona di kafe Praha

Baca juga: Panekuk lembut meleleh di mulut adopsi dari jajanan Negeri Sakura

Baca juga: Tiga minuman kekinian yang untuk jaga daya tahan tubuh

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021