• Beranda
  • Berita
  • Pansus Otsus akan dengarkan pandangan tokoh masyarakat Papua

Pansus Otsus akan dengarkan pandangan tokoh masyarakat Papua

2 April 2021 11:49 WIB
Pansus Otsus akan dengarkan pandangan tokoh masyarakat Papua
Anggota Panitia Khusus (Pansus) Revisi UU nomor 21 tahun 2001 tentang Otonomi Khusus Papua DPR RI Guspardi Gaus mengatakan Pansus akan mendengarkan pendapat pakar, akademisi, para tokoh masyarakat Papua, dan pemerintah daerah dalam pembahasan RUU tersebut. (Antarasumbar-HO)

Anggota Panitia Khusus (Pansus) Revisi UU nomor 21 tahun 2001 tentang Otonomi Khusus Papua DPR RI Guspardi Gaus mengatakan Pansus akan mendengarkan pendapat pakar, akademisi, para tokoh masyarakat Papua, dan pemerintah daerah dalam pembahasan RUU tersebut.

"Pengajuan dua poin dari pemerintah masih akan dibahas dengan para pakar, akademisi, dan para tokoh masyarakat Papua serta Pemerintah Daerah dalam Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) di DPR," kata Guspardi dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

Baca juga: Pansus Papua: Suara masyarakat ingin Otsus dievaluasi menyeluruh

Dia mengatakan, masukan dan saran yang disampaikan dalam RDPU menjadi pertimbangan bagi Pansus Otsus Papua untuk dibahas bersama pemerintah, sebagai instansi yang bertanggung jawab membuat UU tersebut.

Dia menilai revisi UU Otsus Papua menjadi inisiatif pemerintah untuk mengantisipasi berakhirnya UU Otsus Papua pada tahun ini.

Guspardi menjelaskan ada dua poin yang diajukan pemerintah dalam revisi UU Otsus Papua yaitu terkait besaran dana Otsus dan pemekaran wilayah.

"Apa yang disampaikan pemerintah kan wajar dan tidak ada persoalan tentang dana Otsus untuk dilanjutkan begitu juga tentang pemekaran wilayah. Itu adalah bagian dari yang perlu kita bahas," ujarnya.

Baca juga: Anggota DPR: RUU Otsus Papua momentum perkuat perbaikan birokrasi

Politisi PAN itu menilai UU Otsus yang sudah berlangsung selama 20 tahun diharapkan segera dibahas dan selesai pembahasan revisinya di parlemen.

Menurut dia, apabila tidak segera dibahas dan disahkan tentu akan terjadi kekosongan hukum.

Sebelumnya, Pansus Otsus Papua menggelar rapat internal penentuan unsur Pimpinan Pansus pada Selasa (30/3).

Dalam rapat tersebut disepakati Ketua Pansus Otsus Papua adalah Komarudin Watubun (F-PDI Perjuangan) dengan didampingi tiga Wakil Ketua yaitu Agung Widyantoro (F-Partai Golkar), Yan Mandenas (F-Gerindra), dan Marthen Douw (F-PKB).

Selain itu, dalam draf RUU revisi UU Otsus, usulan dana otsus untuk Papua dan Papua Barat naik dari 2 persen menjadi 2,25 persen dari Dana Alokasi Umum (DAU).

Perubahan lain dalam revisi UU Otsus Papua-Papua Barat adalah terkait kewenangan pemekaran wilayah, yang sebelumnya diatur hanya satu ayat, saat ini dijabarkan hingga tiga ayat.

Baca juga: DPR targetkan RUU Otsus Papua selesai tahun 2021

Baca juga: Azis Syamsuddin: 9 fraksi sepakati pimpinan Pansus RUU Otsus Papua

Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2021