Indikator utama saham China, Indeks Komposit Shanghai dibuka sedikit melemah 0,02 persen menjadi diperdagangkan pada 3.446,07 poin, sedangkan Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China dibuka 0,58 persen lebih rendah menjadi diperdagangkan pada 14.355,40 poin.
Sementara itu, indeks ChiNext yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang atau perusahaan rintisan (start-up) di papan bergaya Nasdaq China, dibuka merosot 1,03 persen menjadi diperdagangkan pada 3.059,58 poin.
Pasar saham China ditutup pada Senin (3/5/2021) hingga Rabu (5/5/2021) untuk perayaan Hari Buruh.
Baca juga: Saham China akhir pekan merosot, dipicu aktivitas pabrik yang melambat
Baca juga: Saham China naik ditopang laba perusahaan kuartal pertama yang kuat
Baca juga: Saham China dibuka menguat lanjutkan kenaikan dua hari berturut-turut
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2021