Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia pada Selasa siang, mengalami hujan ringan.
Wilayah Indonesia yang mengalami hujan ringan, yakni Banda Aceh, Palangkaraya, Samarinda, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Ambon, Manokwari, Mamuju, dan Palembang.
Wilayah Indonesia yang mengalami hujan petir, yakni Bengkulu dan Pontianak, sedangkan Medan hujan sedang.
Wilayah Indonesia yang diperkirakan berawan, yakni Denpasar, Serang, Banjarmasin, Mataram, dan Padang.
Sejumlah wilayah juga diperkirakan cerah berawan, yakni Yogyakarta, Jakarta Pusat, Gorontalo, Semarang, Tarakan, Bandar Lampung, Ternate, Kupang, Jayapura, Pekanbaru, Makassar, Kendari, dan Manado.
Baca juga: Selasa, cuaca Jakarta mayoritas cerah berawan
BMKG mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem pada periode pancaroba (hujan secara sporadis, lebat, dan durasi singkat, disertai petir dan angin kencang, bahkan hujan es).
Hal itu berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi, berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung, terutama untuk masyarakat yang berada dan tinggal di wilayah rawan bencana tersebut.
BMKG memperingatkan sejumlah wilayah untuk waspada terhadap dampak banjir, yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Jawa barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, dan Papua.
Baca juga: BMKG: Waspadai potensi hujan lebat di provinsi ini saat malam takbiran
Baca juga: BMKG: Waspadai cuaca ekstrem saat Lebaran di Sumsel
Pewarta: Indriani
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2021