"Kami tidak menganjurkan para member kami untuk melakukan perjalan mudik ke kampung halaman masing-masing, dan tetap mengikuti anjuran yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk memutus rantai penyebaran COVID-19 di Indonesia," ungkap Ketua Umum Velozity Periode 2020 - 2022, Bambang Bangun Wibowo saat dihubungi Antara, Selasa.
Selain itu, para member juga tidak mengadakan acara apapun selama masa lebaran seperti acara yang sebelumnya dijalankan yakni halal bihalal sesama member di berbagai chapter.
"Memang untuk saat ini aktivitas memang di tahan dulu. Dan semua chapter nasional juga mendukung arahan pemerintah," kata dia.
"Imbauan ini juga sudah kita serukan jauh-jauh hari sebelum ramai aktifitas mudik," tambah dia.
Sebagai informasi tambahan, saat ini anggota dari Velozity yang terdaftar resmi sudah mencapai 2000-an member ber-ID dan 11.000-an member group media sosial. Semua member yang tersebar ini berada di 24 chapter nasional menjangkau seluruh nusantara.
Baca juga: Komunitas pencinta Avanza jajal bayar tol tanpa sentuh
Baca juga: Komunitas Veloz kopdar sambil bersih-bersih mobil
Baca juga: Velbec berikan donasi APD kepada IDI Bekasi
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021