"Setelah dua kali melakukan pemeriksaan MRI dan USG, masih terdapat robekan pada hamstring saya yang belum 100 persen pulih sehingga berisiko jika dipaksakan," ujar Ryuji dalam unggahan akun resmi Instragramnya, @ryujiutomo, Minggu.
Pemain klub Liga Super Malaysia, Penang FA tersebut mengaku sedih dan kecewa tidak dapat berlaga untuk skuad Garuda.
Baca juga: Egy, Asnawi, Ryuji gabung timnas Indonesia di Dubai
Namun, Ryuji tetap menerima kondisi tersebut sebagai bagian dari pilihannya untuk terjun ke dunia sepak bola.
"Sebagai atlet profesional, saya harus menerima dan memahami keadaan ini untuk memulihkan kondisi saya," tutur pria berusia 25 tahun tersebut.
Ryuji Utomo memang belum pernah tampil untuk timnas selama di Dubai, baik saat laga uji coba kontra Afghanistan dan Oman maupun ketika laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kontra Thailand.
Dengan absennya Ryuji, saat ini timnas setidak-tidaknya memiliki empat bek tengah yang secara fisik siap berlaga yaitu Rachmat Irianto, Rizky Ridho Ramadhani, Arif Satria dan Didik Wahyu.
Berikutnya dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Dubai, timnas Indonesia akan berlaga kontra Vietnam pada Senin (7/6).
Sebelumnya, pada Kamis (3/6), Evan Dimas bermain imbang 2-2 dengan Thailand.
Satu angka dari pertandingan tersebut menjadi poin pertama Indonesia di Grup G lantaran pada lima laga sebelumnya mereka selalu kalah dari lawan. Dengan satu poin itu, timnas Indonesia menjadi juru kunci grup.
Baca juga: PSSI: imbang kontra Thailand modal bagus hadapi Vietnam dan UEA
Baca juga: Shin: Indonesia taklukkan Vietnam jika bermain seperti lawan Thailand
Baca juga: Gol Kadek-Evan bawa Indonesia imbangi Thailand 2-2
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021