Suzuki India Bakal Tingkatkan Produksi 2X Lipat

26 Agustus 2010 09:24 WIB
Suzuki India Bakal Tingkatkan Produksi 2X Lipat
(ist)
Mumbai (ANTARA News) - Anak perusahaan raksasa otomotif Suzuki, di India berencana meningkatkan lebih dari dua kali lipat kapasitas produksi untuk mengeksploitasi pasar negara yang berkembang pesat untuk sepeda motor.

Suzuki Motor Corp sejauh ini telah menginvestasikan 95 juta dolar di anak perusahaannya di India, dengan pabrik yang berpusat di Gurgaon di pinggiran New Delhi dan rencana untuk berinvestasi 10 juta dolar lebih, juru bicaranya kepada AFP di Mumbai , Rabu .

Suzuki Motorcycle India berencana untuk menggandakan produksi tahunan menjadi 540.000 unit dari 250.000 unit.

Anak perusahaan juga berencana untuk memperkenalkan lebih dari tiga model untuk memenuhi pertumbuhan permintaan.

Perusahaan, yang meluncurkan sepeda motor baru Slingshot pada Rabu, mengatakan akan meluncurkan skuter baru dan lebih dua jenis sepeda motor pada Desember 2011.

"Peluncuran baru akan mencakup sebuah sepeda motor entry-level dengan mesin 100 cc," Wakil direktur Suzuki Motor Corp, Atul Gupta mengatakan dalam sebuah pernyataan. Slingshot dijual seharga sekitar 46.000 rupee (980 dolar).

Penjualan sepeda motor di India mencapai 710.621 unit pada Juli, naik 30 persen dari setahun sebelumnya. Penjualan Scooter berdiri di 167.195 unit, naik 36 persen dari setahun sebelumnya.
(A026A038)


Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010