Juru bicara Gedung Putih Jen Psaki mengatakan bahwa Presiden Joe Biden tidak berencana untuk menghadiri acara tersebut, namun tidak mengungkapkan siapa yang akan memimpin delegasi AS.
"Kami akan memiliki delegasi dari Amerika Serikat, seperti yang kami miliki secara historis," kata Psaki.
Kunjungan ibu negara AS ke Jepang kemungkinan akan menggarisbawahi hubungan dekat antara AS dan Jepang.
Baca juga: Serena Williams absen di Olimpiade Tokyo
Baca juga: Kevin Durant akan pimpin sederat bintang baru NBA di Olimpiade Tokyo
Biden telah menegaskan kembali dukungannya terhadap rencana Jepang untuk mengadakan Olimpiade Tokyo yang "aman dan terjamin" di tengah kekhawatiran yang masih ada untuk melanjutkan acara olahraga globat tersebut di tengah pandemi virus corona.
Di antara para pemimpin dunia, pemerintah Prancis telah menjelaskan bahwa Presiden Emmanuel Macron akan menghadiri upacara pembukaan Olimpiade pada 23 Juli.
Olimpiade Tokyo ditunda tahun lalu selama 12 bulan karena pandemi.
Pada Olimpiade Musim Dingin 2018 di Pyeongchang, Korea Selatan, Wakil Presiden AS saat itu Mike Pence menghadiri acara pembukaan. Pada Olimpiade Musim Panas 2016 di Rio de Janeiro, Brazil, Menteri Luar Negeri John Kerry saat itu memimpin delegasi AS ke upacara pembukaan.
Sedangkan untuk Olimpiade 2012 di London, Ibu Negara Michelle Obama mewakili delegasi AS.
Baca juga: Presiden IOC dijadwalkan tiba di Jepang pekan depan
Baca juga: Penyelenggara Olimpiade Tokyo 2020 akan vaksinasi 70.000 sukarelawan
Baca juga: Anggota tim Uganda yang tiba di Tokyo membawa varian Delta
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2021