Eden sempat mengalami cedera hamstring di menit-menit akhir kemenangan Belgia atas Portugal dalam laga 16 besar di Sevilla, Minggu (27/6) kemarin.
Pelatih timnas Belgia Roberto Martinez sehari kemudian menyatakan peluang Eden untuk tampil lawan Italia adalah 50-50.
Namun sekira 24 jam berselang, Thorgan sang adik menyatakan Eden menjalani proses pemulihan yang baik dari cedera tersebut.
"Eden baik-baik saja. Dia bekerja keras dengan tim medis agar bisa siap menghadapi Italia," kata Thorgan dilansir Reuters, Selasa.
Baca juga: De Bruyne, Hazard terancam absen dalam perempat final Euro 2020
Kendati Thorgan mencetak gol kemenangan bagi Belgia saat mengalahkan Portugal 1-0, sang kakak dipuji banyak pihak atas penampilannya di laga tersebut, bahkan Martinez menyebutnya sebagai salah satu yang terbaik dalam beberapa tahun terakhir.
Pendapat senada juga diutarakan Thorgan yang menilai kegigihan Eden dalam laga kontra Portugal itu mengingatkan penampilan serupa seperti saat menghadapi Brazil di Piala Dunia 2018.
"Eden biasanya bukan pemain yang tampil seperti sedang berperang, tapi melawan Portugal saya melihat dia menjegal dan berjuang untuk setiap penguasaan bola," ujar Thorgan.
"Sepintas seperti saat menghadapi Brazil di Piala Dunia 2018. Dia melewati musim yang sulit, tapi Eden tampil tanpa rasa takut," tambahnya.
Baca juga: Hazard tak akan biarkan engkelnya cegah dia tampil di level tertinggi
Baca juga: Belgia pastikan Portugal gagal pertahankan gelar juara Piala Eropa
Kendati demikian, bila mana Eden tidak pulih tepat waktu, Thorgan meyakini Belgia bisa mengatasi keadaan melawan Italia.
"Eden jelas penting bagi tim. Segalanya akan lebih baik jika dia ikut tampil, tapi kami sudah membuktikan bisa main bagus tanpa dia," ungkap Thorgan.
"Dia sangat penting bagi kami untuk menjaga penguasaan bola dan membantu kami semua lebih bersemangat. Mungkin Eden akan tampil. Situasinya belum 100 persen, kami akan meninjau dari hari ke hari," pungkasnya.
Bila mana mampu menyingkirkan Italia, Belgia akan bertemu Swiss atau Spanyol di semifinal Euro 2020.
Baca juga: Gagal penuhi target, Frank de Boer tinggalkan kursi pelatih Belanda
Baca juga: Preview 16 Besar Euro 2020: Swedia vs Ukraina
Baca juga: Preview 16 Besar Euro 2020: Inggris vs Jerman
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2021